5 Film Horor Korea yang Sangat Menyeramkan, Simak Ulasan Berikut Ini

24 Oktober 2020, 14:42 WIB
film horor korea/allkpop /

Lingkar Madiun - Menonton film horor memiliki seperti menguji adrenalin, tidak semua orang mampu menonton genre film ini. 

Bioskop Korea selalu menjadi yang terdepan dalam genre horor, dengan banyak film horor Korea yang dibuat ulang menjadi film laris Inggris.

Dilansir dari Allkpop, kualitas horor dalam film-film Korea Selatan tidak diragukan lagi dari segi cerita hingga tingkat kehororan film-film ini. Berikut adalah 5 film horor Korea terbaik versi Lingkar Madiun.

Baca Juga: Timbulkan Kontroversi, SM Entertainment dan Irene Red Velvet Meminta Maaf

1. Hotel Lake

hotel lake/allkpop

Jika Anda mencari varian K-Horror berorientasi pada wanita, Hotel Lake akan menjadi sesuatu yang tidak akan pernah Anda lupakan. Yoon Eun Kyung sekalu Sutradara yang memulai debutnya dengan film ini, mendedikasikan sebagian besar usahanya untuk menciptakan suasana yang sempurna untuk film ini.

Film ini menceritakan tentang, Han Yu Mi (Lee Se Young) seorang lulusan perguruan tinggi muda yang mencari pekerjaan. Tiba-tiba ia diberi tahu bahwa dia adalah wali sah dari saudara tirinya Ji Woo (Park So Yi).

Yu Mi, yang bingung dengan tanggung jawab barunya, memutuskan untuk mengantarkan anak itu ke teman keluarganya, di resort lereng gunung milik Miss Park. Para suster menyambutnya dengan hangat. Hingga sesuatu yang horor terjadi, sesuatu merangkak di bawah tembok.

Baca Juga: Seo Ye Ji Kembali Menjadi Go Moon Young Dalam Drama Island? Inilah Faktanya

2. The Closet

the closet/allkpop

Menceritakan tentang sebuah ritual perdukunan di sebuah rumah terpencil di pedesaan. Toh yang dikisahkan dalam film ini adalah pasangan ayah-anak perempuan yang kesepian dan menderita gejala PTSD.

Hingga terjadi penculikan anak yang bersifat supernatural. Dibintangi Ha Jung Woo, The Closet merupakan film horor dengan rangakaian gambar dan cerita yang sempurna untuk film horor.

3. Warning: Do Not Play

warning do not play/allkpop

Warning: Do Not Play di sutradara oleh Kim Jin Won, menjadi film yang sangat ditunggu-tunggu setelah debutnya di The Butcher (2007) yang merupakan salah satu film horor paling menyeramkan dan paling ekstrim yang pernah dibuat di Korea Selatan.

Baca Juga: Double Patty Menegaskan Kontroversi Irene: Bukan Staf Produksi Kami

Penampilan So Ye Ji dalam film ini memperkuat hype-nya. Film ini menceritakan seseorang bernama Mi Jeong, seorang lulusan sekolah film yang menemukan rekaman film horor terkutuk. Ia pun melakukan perjalanan ke kedalaman jurang supernatural dan obsesinya yang tak terkendali untuk menciptakan sesuatu yang kuat.

4. Living Death

living death/all kpop

Juga dikenal sebagai Possessed, karya horor ini disutradarai oleh Lee Yong Ju dan dibintangi oleh Nam Sang Mi dan Shim Eun Kyung.

Living Death menjadi salah satu film horor terbaik yang dibuat di Korea Selatan karena orisinalitas, realisme, teknis, dan cara mainannya yang tidak diragukan lagi.

Baca Juga: Kontroversi Sikap Irene, Red Velvet Batalkan Fanmeet? Simak Faktanya

Film ini menceritakan,  Hee Jin (diperankan oleh Nam Sang Mi) yang mengetahui bahwa saudara perempuannya telah hilang, ibunya telah beralih ke agama fanatik tanpa berpikir secara rasionalisme. Mimpi buruk menghantuinya dan menjadi misteri terus menghantui pikirannya.

5. Sorum

sorum/allkpop

Dirilis pada tahun 2001, Sorum merupakan film debut dari sutradara Yoon Jong Chan. Film ini berhasil dipuji oleh penggemar dan kritikus. 

Film ini menceritakan tentang seorang pengemudi taksi muda yang pindah ke sebuah bangunan tua yang bobrok, juga tempat tragedi mengerikan di masa lalu. Semua orang yang tinggal di gedung apartemen tampaknya terhubung dengan penyewa apartemennya sebelumnya, yang menemui akhir menjadi misterius.

Baca Juga: Daebak! Lee Min Ho Akan Debut di Hollywood, Simak Ulasan Berikut Ini

Dia pun menyadari bahwa ada sesuatu yang buruk di dalam gedung itu, atau mungkin di dalam masyarakatnya.

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: All Kpop

Tags

Terkini

Terpopuler