Serangan Israel Ke Jalur Gaza Timbulkan Ledakan

- 17 Oktober 2020, 08:25 WIB
ILUSTRASI Serangan Roket
ILUSTRASI Serangan Roket /pixabay

Lingkar Madiun - Beberapa jam setelah sebuah roket diluncurkan dari wilayah Palestina ke Israel. Sejumlah ledakan dilaporkan terjadi di Jalur Gaza pada Sabtu pagi (17/10/2020).

Berdasarkan penelusuran Tim Lingkar Madiun dari RRI dikutip menurut laporan lokal, pesawat Israel membom sebuah pos pengamatan di sepanjang perbatasan timur Gaza dengan Israel. 

Sebuah roket yang ditembakkan dari Gaza memicu sirene udara di kota Israel Netiv Ha'asara, tepat di utara Gaza, sebelum meledak tanpa membahayakan di lapangan kosong Pada Jumat malam.

Baca Juga: Parah! Kasus Covid 19 Di Amerika Tembus 8 Juta Jiwa

Baca Juga: Kebobolan 11 Gol Di Awal Laga, MU Harus Berbenah

Insiden tersebut muncul setelah berita awal pekan ini bahwa pemerintah Israel telah mengembangkan rencana membangun hampir 5.000 unit rumah di Tepi Barat Palestina, yang sudah sangat dikolonisasi dengan permukiman Israel dan hanya mundur sedikit dari rencana pencaplokan Yerusalem awal tahun ini. ***

Editor: Yoga Pratama Widiyanto

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x