Gelar Seleksi Paskibra Tahun 2021, Walikota Madiun : Kita Persiapan dari Sekarang

- 29 April 2021, 16:41 WIB
Pemerintah Kota Madiun lakukan seleksi untuk calon Paskibra tahun ini.
Pemerintah Kota Madiun lakukan seleksi untuk calon Paskibra tahun ini. /Instagram @pemkotmadiun_

Baca Juga: Kunjungan Dinas ke Jatim, Presiden Jokowi Sebut Akan Bangunkan Rumah Bagi Keluarga Awak KRI Nanggala 402

Hal tersebut disampaikan oleh Wali Kota karena pada tahun lalu tidak ada upacara Detik-detik Proklamasi dan Penurunan Bendera di daerah.

Wali Kota berharap agar kondisi pandemi Covid-19 di Kota Madiun bisa segera dikendalikan yang memungkinkan upacara tersebut digelar.

“Apapun kondisinya nanti segala sesuatunya kita persiapkan dari sekarang. Jadi, kalau nanti diperbolehkan, kita sudah siap,” tutur Wali Kota.

Wali Kota berpesan kepada para panitia untuk serius, jujur, dan adil dalam melakukan seleksi yang nantinya akan memilih beberapa peserta.

Baca Juga: Ternyata Menonton Konser Ada Manfaatnya Lho! Menghilangkan Stres Salah Satunya

Hal tersebut disampaikan Wali Kota dengan maksud bahwa peserta yang terpilih merupakan peserta yang terbaik dari yang terbaik dan bukan titipan.

“Saya minta semuanya untuk serius. Tidak ada tendensi apa-apa. Ini penting karena demi kebaikan kota kita ke depan,” ucap Wali Kota.***

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah