Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19 Pasca Lebaran, Bupati Madiun Lakukan Penelusuran Tingkat Desa

- 22 Mei 2021, 17:10 WIB
Bupati Madiun H. Ahmad Dawami hadiri rapat evaluasi penerapan PPKM skala mikro secara virtual yang dilaksanakan oleh Pemprov Jatim dari Pendopo Muda Graha pada Jumat, 21 Mei 2021
Bupati Madiun H. Ahmad Dawami hadiri rapat evaluasi penerapan PPKM skala mikro secara virtual yang dilaksanakan oleh Pemprov Jatim dari Pendopo Muda Graha pada Jumat, 21 Mei 2021 /Pemkab Madiun

LIngkar Madiun-Bupati Madiun H. Ahmad Dawami bersama Kapolres Madiun, Dandim 08-3 Madiun dan pimpinan OPD terkait mengikuti rapat evaluasi penerapan PPKM skala mikro secara virtual yang dilaksanakan oleh Pemprov Jatim dari Pendopo Muda Graha pada Jumat, 21 Mei 2021.

Dalam kesempatan tersebut, Plh. Sekda Provinsi Jawa Timur Heru Tjahyono mengungkapkan munculnya varian baru Covid-19 tidak luput menjangkit Tanah Air.

Tercatat terdapat tiga varian virus Covid-19 yang pertama kali terdeteksi di luar negeri yang kini menyebar di Indonesia mulai dari varian B.1.1.7, varian B.1.1617 dan varian B.1.351.

Baca Juga: Mati Rasa di Tangan atau Kaki? Pertanda Buruk Terkait Masalah Kesehatan Anda, Jangan Abaikan

Sementara, Bupati Madiun menyampaikan total kasus aktif di Kabupaten Madiun per 20 Mei 2021 adalah 147 orang. Di tingkat dasar, total 4.743 RT berzona hijau dan 142 RT berzona kuning, hal tersebut menandakan adanya tren penurunan kasus.

“Kami sedang melakukan penelusuran di tingkat desa untuk mencari tahu permasalahan yang perlu segera ditindaklanjuti. Sebab penanganan Covid-19 di unsur desa masih butuh pendampingan, “ Jelas Bupati.

Bukan hanya itu, demi mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Madiun pasca lebaran, Bupati Madiun juga melakukan pengamatan serta evaluasi penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 Dunia : Melonjak Lebih dari 3,42 Juta Kasus, Ini 5 Negara dengan Kasus Terparah

Kami juga mengantisipasi lonjakan pasca lebaran dengan pengamatan dan evaluasi. Insya Allah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Madiun masih terkendali,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x