Perbedaan Haji Furoda, Haji Reguler, dan Haji Khusus, Simak Fasilitas yang Didapatkan

- 4 Juli 2022, 12:40 WIB
Perbedaan antara haji furoda, haji reguler, dan haji khusus
Perbedaan antara haji furoda, haji reguler, dan haji khusus /Instagram@lembagatabunghaji

Ustadz Aam Amirudin mengungkapkan untuk mendapatkan kuota haji reguler diperlukan biaya sebesar 25 juta rupiah dan pembayaran melalui Kementerian Agama dengan pihak Bank  yang sudah bekerja sama.

Sementara untuk haji khusus merupakan haji dengan fasilitas khusus. Ustadz Aam Amirudin menjelaskan bahwa fasilitas khusus yang akan didapatkan berupa jarak hotel yang lebih dekat dan waktu yang lebih singkat yakni dari 18 hari sampai 25 hari.

“Ini masa tunggunya 7 sampai 8 tahun untuk haji khusus dan ini lebih mahal,” ujar ustadz Aam Amirudin.

Baca Juga: Cara Bijak Memanfaatkan TikTok Sebagai Terapi Tradisional Kesehatan Mental

Untuk mendaftar haji khusus kamu perlu menyiapkan uang  lima ribu dollar US atau  sekitar Rp 73.376.500 dan mendaftar ke travel yang telah memiliki izin.

Sedangkan haji furoda tidak perlu menunggu, jika telah mendaftar  maka bisa segera berangkat. Ustadz Aam Amirudin mengungkapkan bahwa Pemerintah Indonesia kini telah melegalkan haji furoda.

“Haji furoda itu haji yang tidak perlu nunggu tapi memang lebih mahal lagi,” ujar ustadz Aam Amirudin.

Baca Juga: 4 Manfaat Kesehatan dari Buah Kaya Serat dengan Likopen, Baik Untuk Kesehatan Jantung dan Mata

Haji furoda merupakan haji dengan fasilitas yang dimiliki sama seperti haji khusus namun tidak perlu lagi menunggu untuk berangkat.

Untuk mendapatkan kuota haji furoda kamu perlu menyiapkan biaya yang lebih mahal dari haji khusus dan dapat dibayarkan melalui travel yang telah memiliki izin.***

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: YouTube Aam Amirudin Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah