Para Dokter Sarankan Pasien untuk Terapi Akupunktur, Ternyata Ini Alasannya

- 16 November 2021, 06:10 WIB
Ilustrasi terapi akupunktur.
Ilustrasi terapi akupunktur. /Pixabay.com/5petalpics

LINGKAR MADIUN - Sebagai pengobatan yang sudah ada sejak zaman dinasti kerajaan China, keampuhan akupunktur secara tidak langsung sudah terjawab oleh zaman.

Metode tersebut sekarang juga banyak disarankan oleh para dokter, karena dianggap efektif dalam membantu penyembuhan pasien.

Kebanyakan metode akupunktur menggunakan jarum, yaitu jarum stainless steel sekali pakai yang sedikit lebih tebal dari rambut manusia yang dimasukkan ke dalam kulit di titik akupunktur.

Baca Juga: 3 Manfaat Minum Cukup Air Ini, Salah satunya Produksi Kolagen, Meremajakan Kulit secara Alami 

Dilansir lingkarmadiun.pikiran-rakyat.com dari NIH, praktisi akupunktur memilih titik akupunktur yang tepat untuk masalah yang sedang dirawat.

Jarum yang dimasukkan dapat diputar, digerakkan ke atas dan ke bawah pada kecepatan dan kedalaman yang berbeda, dipanaskan, atau diisi dengan arus listrik yang lemah.

Jarum akupunktur ditempatkan pada titik akupunktur di telinga luar yang cocok dengan bagian tubuh tertentu.

Baca Juga: Penyakit Menakutkan Ini Bisa Kamu Dapatkan Hanya Dengan Minum Soda Sehari Saja! Begini Efeknya 

Bagian tubuh lain yang digunakan dalam akupunktur termasuk kulit kepala, wajah, hidung, tangan, pergelangan kaki, dan kaki.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x