6 Kesalahan dalam Penggunaan Masker

- 19 September 2020, 20:56 WIB
Ilustrasi masker.
Ilustrasi masker. /Pixabay/Leo2014/

 

LINGKAR MADIUN- Di era kebiasaan baru, penggunaan masker menjadi satu kunci utama dalam melawan covid-19 dari sebaran droplet.  Tapi walaupun pandemi sudah berjalan 8 bulan,  masih saja banyak orang mengentengkan pemakaian masker secara benar.

Dilansir dari RRI, berikut kesalahan yang sering terjadi dalam pemakaian masker dan tata cara yang benar agar masker bisa berfungsi efektif melindungi diri.

  1. Hanya Menutupi Mulut

Kesalahan memakai masker yang pertama  yang sering kita temukan adalah banyak orang terbiasa memakai masker hanya untuk menutupi mulut, dengan alasan sesak jika terlalu lama menutup hidung.

Padahal sebenarnya fungsi masker baru berjalan dengan benar jika menutup secara sempurna dari ujung hidung, mulut, dan dagu  serta pipi  rapat tanpa celah.

Baca Juga: Pimpinan KPU Positif Covid, Sejumlah Tokoh Desak Penundaan Pilkada

Baca Juga: Lakukan Cara Ini Agar Lolos Kartu Prakerja Gelombang 9

  1. Mengalungkan Masker ke Leher dan Menaruh di Bawah Dagu

Kesalahan memakai masker selanjutnya adalah dengan menggunakan masker di bawah dagu. Kita tidak bisa mendeteksi jenis virus apakah yang menempel pada bagian bawah dagu hingga leher yang tidak tertutup oleh masker.

Ketika masker diletakkan di dagu atau leher maka,secara otomatis, virus yang terdapat di bawah dagu tersebut akan berpindah  dan menempel di masker yang kemudian digunakan lagi untuk menutup hidung dan mulut.

Selain itu leher dan dagu juga berpotensi terkontaminasi droplet yang menempel di masker. Jadi saat masker tidak digunakan lebih baik langsung dilepas saja semuanya.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x