Sehat dengan Cokelat, Berikut Manfaat Cokelat Bagi Tubuh

- 25 Oktober 2020, 20:47 WIB
ILUSTRASI cokelat
ILUSTRASI cokelat /Pixabay/

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana untuk Pemula

  1. Memberikan Tenaga

Tahukah Anda ? Bahwa di dalam biji kakao (cokelat) juga mengandung unsur karboidrat dan protein dengan asam amino. Dengan adanya kedua unsur tersebut pada cokelat, tentunya bisa membantu menghasilkan energi dalam tubuh ,memperkuat kekebalan tubuh, serta meningkatkan fungsi otak sehingga dapat membuat rileks sistem syaraf manusia.

 

  1. Bersifat Antioksidan

Menu makanan atau minuman yang diolah dengan berbahan dasar kakao (tanaman cokelat) ini sangat berpotensi untuk menurunkan kolesterol dalam darah dan dapat melindungi kerusakan jantung .Sebab di dalam cokelat juga mengandung Polifenol Flafanoid yang mampu menangkal radikal bebas dan antioksidan untuk memperkuat pertahanan tubuh dari penyakit jantung, kanker, dan menunda proses penuaan dini

 

  1. Memberikan Rasa Bahagia dan Menyenangkan

 

Pada saat mengonsumsi cokelat, siapa sangka jika di otak kita akan memproduksi endorphine yang mampu membangkitkan rasa gembira. Terlebih jika dari sensasi aroma, rasa, dan sifat melelehnya cokelat bisa kita nikmati secara bersamaan, tentu orang pasti ingin mencicipi cokelat lagi dan lagi. Itulah mengapa banyak anak kecil yang suka cokelat

 Baca Juga: Pasaraya Manggarai Kebakaran, 50 Personel Damkar Dikerahkan

  1. Merawat Gigi Cantik

Siapa bilang cokelat membuat gigi sakit? Pemicu gigi sakit bukanlah cokelat, melainkan bakteri streptococcus yang tumbuh di gigi, bakteri ini kemudian merubah gula menjadi polisakarosa yang merupakan plak gigi.

Sementara itu di dalam cokelat terdapat pholyphenol yang berpotensi menghambat aktivitas enzim dari  mikrobia sehingga dapat mengurangi kerusakan gigi. Selain itu di dalam cokelat juga mengandung  asam oksalat yang berpotensi menghambat enzim yang merubah karbohidrat menjadi asam laktat (zat yang memicu demineralisasi enamel gigi).

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x