Memaknai Hari Kartini di Mata 4 Tokoh Wanita Indonesia, Sri Mulyani: Selamat Memelihara Semangat Juang Kartini

21 April 2021, 17:45 WIB
Memaknai Hari Kartini di mata 4 tokoh wanita Indonesia mulai dari Sri Mulyani, ArumI Bachsin, Atalia, dan Khofifah Indar Parawansa /Kolase foto Instagram/@smindrawati,@arumibachsin_94,@ataliapr, @khofifah.ip

LINGKAR MADIUN - Tanggal 21 April adalah momen spesial dimana wanita di Indonesia selalu memperingati Hari Kartini.

Raden Ajeng Kartini adalah seorang tokoh Jawa sekaligus Pahlawan Nasional  yang diikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan Pribumi-Nusantara

Baca Juga: 3 Shio Ini Bakal Panen Rejeki Harta Duniawi di Bulan Mei 2021 Menurut Zodiak Cina, Segera Cek Peruntungannya

Berbagai cara dilakukan para perempuan Indonesia untuk memeriahkan Hari Kartini, mulai dari memakai kebaya di tempat kerja, mengadakan lomba fashion kebaya,  dan lain-lain. 

Tak hanya itu saja semangat Kartini juga tertanam dalam benak para tokoh perempuan Indonesia saat ini. 

Berikut adalah pendapat para tokoh perempuan Indonesia dalam memaknai Hari Kartini 2021 :

Sri Mulyani

 

Menteri Keuangan Sri Mulyani  turut menyemarakkan semangat Hari Kartini melalui postingan instagramnya. 

 "Dari kartini ke Ibu kami dan ke generasi kini dan kedepan...." narasi dari akun Instagram @smidrawati

Sri Mulyani menilai perjuangan RA Kartini membuka kesempatan bagi para perempuan mulai dari  generasi ibunya hingga perempuan generasi yang akan datang, dapat menikmati pendidikan hingga jenjang  tertinggi.

Ini membuat wanita Indonesia dapat membangun peradaban baik dalam pendidikan anaknya ataupun memajukan bangsanya. 

"Selamat menjaga dan memelihara semangat juang Kartini, untuk Indonesia yang beradab, bermartabat,berpendidikan, adil dan makmur, " tuturnya. 

Baca Juga: Tinggalkan Manchester United pada Akhir 2021, Woodward: Terima Kasih Untuk Suporter

 

Arumi Bachsin 

 

 Arumi Bachsin,  Istri Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak,  menuturkan bahwa Hari Kartini adalah hari untuk seluruh wanita Indonesia.

Ia mengatakan kalau saat ini, para perempuan memiliki kesempatan yang luar biasa terbuka, sehingga tidak ada yang tidak bisa untuk dilakukan

Arumi Bachsin mengatakan kesempatan luar biasa yang ada saat ini, tidak terlepas dari perjuangan para pejuang wanita di masa lalu

Dan ia sebutkan mari memaknai Hari Kartini 2021 ini dengan memanfaatkan kesempatan untuk menjadi perempuan yang lebih berdaya lagi

 

Baca Juga: Hari Kartini, Inilah Kisah 3 Wanita Pengawas Pilkada 2020 yang Perjuangannya Mengharukan

 

Atalia Praratya

Atalia Praratya, Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga turut mengemukakan pendapatnya tentang Kartini

"Hari Kartini adalah hari dimana kita banyak belajar dari sosok Kartini yang tak pernah berhenti belajar, mampu menjadi pemeran terbaik dalam episode kehidupannya dan tak gentar menghadapi zaman,"tuturnya. 

Baca Juga: Pemerintah Pastikan THR Untuk ASN-TNI- Polri Tersalurkan Sebelum Lebaran, Simak Jadwalnya!

 

Khofifah Indar Parawansa

Terakhir  pendapat Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Menurut Khofifah, pandemi Covid-19 bukanlah penghalang untuk meneladani dan meneruskan perjuangan RA Kartini.

Ia mengatakan kalau substansi utama peringatan Hari Kartini bukan terletak pada kemeriahan perayaannya, atau busana kebayanya, tetapi pada tindakan konkret yang bisa dilakukan untuk melanjutkan perjuangan dan cita-citanya.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler