Kinerja KPK Baik, Begini Pendapat Wakil Ketua Komisi III DPR

- 31 Desember 2020, 17:58 WIB
Ilustrasi gedung KPK./
Ilustrasi gedung KPK./ /PMJ News

 

LINGKAR MADIUN – Ahmad Sahroni yang merupakan Wakil Ketua Komisi III DPR RI menyampaikan mengapresiasi capaian kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) selama tahun 2020.

Seperti diketahui KPK bekerja dengan penuh komitmen untuk memberantas korupsi di Tanah Air.

Ia menyampaikan bahwa dirinya turut memantau penyampaian dari Firli Bahuri dan harus diakuinya kinerja baik KPK ini.

Baca Juga: Sepanjang 2020, Polda Sumut Tembak Mati 31 Bandar Narkoba dan Gagalkan Pengedaran 800 Kg Sabu

 "Saya turut memantau kemarin penyampaian dari Pak Firli, dan harus diakui memang kinerja KPK di bawah beliau tahun ini patut diacungi jempol. KPK tidak hanya galak dalam hal penindakan, tetapi juga pencegahan," kata Sahroni

Ia juga mengemukakan pencapaian KPK yang juga termasuk realisasi asset recovery yang mencapai 84 persen.

KPK juga mendapatkan predikat A untuk sistem akuntabilitas kinerjanya. Ia juga mengatakan bahwa langkah KPK dengan berbagai programnya itu cukup baik , seperti juga koordinasi dengan puluhan lembaga untuk mencegah korupsi sampai program pendidikan.

Baca Juga: Meneladani Sifat Rasulullah SAW dalam Menghadapi Hinaan dan Celaan

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x