Pesawat Sriwijaya Air Jatuh, Tim SAR Temukan Jenazah Korban

- 10 Januari 2021, 18:30 WIB
Tim Sar temukan baju warna pink dalam evakuasi Sriwijaya Air SJ182
Tim Sar temukan baju warna pink dalam evakuasi Sriwijaya Air SJ182 /@KANSAR_JKT/Twitter/

Pesawat tersebut hilang kontak pada posisi 11 nautical mile di sebelah utara Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.

Berdasarkan pantauan radar, pesawat berjenis Boeing 737-500 tersebut sempat berada di ketinggian 11.000 hingga 13.000 kaki.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Dapat Suntikan Vaksin Sinovac 13 Januari, Ikuti Siaran Langsungnya

Sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air dengan kode penerbangan SJ 182 dijadwalkan berangkat pada pukul 13.35 WIB.

Namun, jadwal keberangkatan tersebut diundur karena faktor cuaca dan pesawat akhirnya take off dari Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 14.36 WIB.

Pesawat Sriwijaya Air tersebut kini tengah dalam pencarian oleh Badan SAR Nasional (Basarnas) dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

Kementerian Perhubungan pun telah melakukan koordiansi dengan sjumlah pihak terkait, seperti Kepolisian, TNI, dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Pesawat rute Jakarta-Pontianak itu membawa 50 penumpang yang terdiri dari  40 orang dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi.

Sedangkan kru yang ikut terbang bersama pesawat tersebut ada 12 orang kru yang 6 orang di antaranya merupakan kru ekstra.***

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: ANTARA Jawa Timur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x