Presiden Jokowi Telah Lakukan Persiapan untuk Hadapi Lonjakan Kasus Covid-19 Varian Omicron

- 29 Januari 2022, 11:10 WIB
Presiden Jokowi lakukan persiapan guna menghadapi lonjakan kasus Covid-19 varian Omicron.
Presiden Jokowi lakukan persiapan guna menghadapi lonjakan kasus Covid-19 varian Omicron. /Twitter/@jokowi

LINGKAR MADIUN – Melalui pertemuan antara Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) berserta jajaran pemerintah negara pada hari Jumat, 28 Januari 2022. Membahas kasus yang tengah belum usai tentang penanganan virus Covid-19.

Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa pemerintah telah mempersiapkan sejumlah hal untuk menangani kasus lonjakan virus Covid-19 di Indonesia.

Bukan hanya di Indonesia saja, ternyata virus Covid-19 ini masih berkeliaraan di seluruh penjuru dunia ini sangat meresahkan.

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Sepakat dengan Arsenal, Akhirnya Vlahovic Hijrah ke Turin

Hal tersebut diupayakan pemerintah guna mencegah kasus Covid-19 yang diperkirakan akan meningkat dalam waktu berberapa ke depan.

Dilansir Lingkar Madiun pada website resmi kominfo.go.id, Presiden Jokowi mengatakan lonjakan kasus Omicron sudah terjadi, maka Pemerintah Indonesia akan melakukan persiapan.

“Belajar dari lonjakan kasus varian Omicron yang sudah terjadi terlebih dahulu di berbagai negara, pemerintah sudah melakukan banyak persiapan untuk menghadapinya,” kata Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan pada Jumat, 28 Januari 2022.

Baca Juga: Sempat Dikaitkan Reuni dengan Wayne Rooney, Everton Memilih Mantan Manajer Musuh Bebuyutan Jadi Nahkoda Baru

Menurut Jokowi, pemerintah sudah melakukan perbaikan sarana dan prasarana untuk fasilitas kesehatan sesuai dengan karakter varian Omicron yang berbeda.

Oleh sebab itu, dalam penanganan yang berbeda ini menujukan untuk mendapatkan penanganan yang paling ahli dalam bidangnya.

Halaman:

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x