Ajax dalam Bencana, Nasib Sang Pelatih Maurice Steijn Diujung Tanduk

10 Oktober 2023, 11:05 WIB
Ilustrasi: Ajax dalam Bencana, Nasib Sang Pelatih Maurice Steijn Diujung Tanduk /twitter/@BeSoccerPro/

LingkarMadiun.com - Start yang sangat buruk buat Ajax Amsterdams dalam dua musim ini.

Setelah ditinggal oleh Erik ten Hag, Ajax seakan kehilangan tajinya di Liga Belanda dan sering gonta ganti pelatih kepala.

Hal ini dikarenakan performa buruk dan penjualan pemain inti yang sering dilakukan.

Imbasnya keseimbangan tim jauh sangat berkurang dan cenderung mengalami kemunduran.

Baca Juga: Mauricio Pochettino Puas dengan Perkembangan Cole Palmer di Chelsea

Dilansir LingkarMadiun.com dari Instagram @liveherewego, saat ini Ajax disebutkan tengah berada di ujung bencana.

Nasib pelatih mereka Maurice Steijn sudah diujung pemecatan oleh pihak manajemen.

Ajax juga melaporkan bahwa akan membahas posisi internal Maurice Steijn dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Menjelang El Clasico, 5 Pemain Inti Mendadak Absen Bela Barcelona

Bisa dikatakan awal musim yang dijalani Ajax sangat mengerikan, rentetan hasil buruk terselimuti di langit Amsterdams.

Apalagi saat ini Ajax telah menunjuk Louis Van Gaal sebagai penasehat klub demi membuat kondisi tim lebih seimbang kembali.

Kehilangan poin dan terlempar dari perburuan gelar juara dirasakan Ajax musim baru ini.***

Editor: Ika Sholekhah Putri

Tags

Terkini

Terpopuler