Jendela Transfer: Masih Diambang Pilu, Cesar Azpilicueta Digantung Barcelona, Sergino Dest Belum Ada Kabar

- 11 Juli 2022, 11:25 WIB
Cesar Azpilicueta diambang pilu usai digantung Barcelona.
Cesar Azpilicueta diambang pilu usai digantung Barcelona. /Instagram @cesarazpi /

 

LingkarMadiun.com – Nampaknya perjalanan transfer Barcelona tergolong alot dan kalem. Hal ini ditunjukkan bahwa baru dua pemain saja yang sudah dinyatakan bergabung.

Christensen dan Kessie, kedua pemain itu sudah dikenalkan ke public Camp Nou pekan lalu. Itupun menjalani transfer begitu panjang. Mulai dari bulan April lalu dan Januari lalu.

Kedua pemain tersebut baru bergabung setelah masa kontraknya dengan klub masing-masing selesai. Oleh karena itulah transfer kalem dinobatkan pada Barcelona musim ini.

Baca Juga: Bursa Transfer: Tawaran Dinaikkan, Manchester United Ngebet Inginkan Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam

Dilansir LingkarMadiun.com dari Instagram @fabriziorom, saat ini Barcelona tengah membidik bek sayap kanan dari Chelsea, Cesar Azpilicueta.

Kelemahan bek kanan membuat Barcelona harus mencari sosok bek senior untuk mengisi posisi tersebut. Karena Mingueza dinilai belum selevel Sergio Roberto, sedangkan Sergino Dest membutuhkan mentor yang kuat.

Memang sudah ada Daniel Alves yang kembali, namun kontrak pemain Brazil tersebut sudah usai dan tidak diperpanjang kembali.

Baca Juga: Rangking FIFA Peserta Piala Asia 2023, Setelah Indonesia Masuk Piala Asia 

Ketertarikan Barcelona dengan Cesar Azpilicueta bukan tanpa sebab. Azpilicueta dinilai sosok yang cocok untuk mengisi posisi tersebut. Dengan segudang pengalamannya di Chelsea menjadi bukti bila Barcelona tidak salah memilih.

Halaman:

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah