Heboh, Ular Kobra Masuk Rumah Warga Di Cilincing Jakarta Utara

- 27 Oktober 2020, 16:23 WIB
Ilustrasi ular kobra.*
Ilustrasi ular kobra.* /

LINGKAR MADIUN- Ular Kobra dengan panjang satu meter hebohkan warga di Jakarta Utara pada Senin, 26 Oktober 2020 malam tadi.

Keberadaan ular kobra yang masuk kamar tidur salh satu rumah warga di Jalan Rorotan VI , Rt0011/005, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing Jakarta Utara.

"Ular itu masuk kamar tidur salah satu rumah. Selanjutnya atas laporan tersebut, anggota kami pun mendatangi lokasi," kata Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkamat) Jakarta Utara, Rahmat Kristanto, saat dikonfirmasi, Selasa (27/10/2020).

Baca Juga: Elektabilitas Gerindra Naik, Andre Rosiade Berikan Penjelasan

Baca Juga: 5 Cara Praktis dan Ekonomis untuk Redakan Asam Lambung

Warga pun langsung melaporkan kepada petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk mengevakuasi ular bebrisa tersebut.

"Penanganan kurang dari setengah jam, ular kobra tersebut langsung dimasukan ke dalam karung," ucap Rahmat.

Setelah evakuasi, ular kobra tersebut kemudian dibawa ke markas petugas Damkar. Diduga, ular kobra tersebut berasal dari sawah di sekitaran lokasi penemuan.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x