Pulihkan Ekonomi Indonesia, Kemendag Luncurkan 'Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia'

- 17 September 2020, 07:22 WIB
Peluncuran Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia secara virtual
Peluncuran Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia secara virtual /

LINGKAR MADIUN- Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan  merupakan wujud nyata dalam pemulihan ekonomi masyarakat Indonesia di masa pandemi Covid-19.

Menteri Perdagangan agus Suparmanto meluncurkan “Kampanye Pernak Pernik Unik Bangga Buatan Indonesia Kementerian Perdagangan” dengan hastag #pernakpernikunik secara virtual hari Rabu (16/9) di Jakarta.

Kampanye ini memberikan pesan bagi masyarakat untuk dapat berpartisipasi secara aktif dalam pelaksanaan untuk membeli dan menggunakan produk dalam negeri.

Indonesia yang terkenal dengan keragaman sosial budaya inilah yang memberikan ciri khas setiap daerahnya, khususnya produk kerajinannya yang unik.

Baca Juga: Kabar Gembira! Khusus Warga Surabaya Bisa Swab Test Gratis Setiap Hari

Baca Juga: Hoax! Waspada Penipuan Rekrutmen Pegawai Baru PLN

Baca Juga: Wow, Kartu Prakerja Mulai Gandeng 4 Kemitraan Untuk Pembayaran Insentif

Menteri Perdadgangan menyatakan bahwa dalam masa pandemi ini, usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) memiliki peran penting bagi perekonomian negara dikala maraknya pemutusan hubungan kerja (PHK) di beberapa perusahaan di Indonesia.

"Kecintaan dan kebanggaan terhadap Indonesia perlu diwujudkan dalam sebuah tindakan nyata.Salah satunya, dengan membantu meningkatkan perekonomian bangsa di masa pandemi ini. Bentukyang paling sederhana dari wujud kecintaan terhadap Indonesia adalah dengan membeli danmenggunakan produk-produk buatan dalam negeri,” kata Mendag.

Halaman:

Editor: Ninna Yuniari

Sumber: Kementerian Perdagangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x