Masker Lukis Karya Seniman Sidoarjo Beromzet Belasan Juta Rupiah

- 1 Oktober 2020, 15:33 WIB
ilustrasi masker lukis
ilustrasi masker lukis /pikiran-rakyat.com

Lingkar Madiun- Kreatifitas datang dari seniman lukis dari Sidoarjo, Novita Sechan (40). Pasalnya meski pandemi Covid-19 belum berakhir namun hal tersebut tak membuat kreatifitasnya terkikis meski harus beraktifitas di rumah.

Novita menciptakan kreasi lukis dengan media masker yang terbilang eksklusif. Sebagai pelukis sekaligus perajin, Novita juga merasakan dampak pandemi Covid-19.

Sebelumnya karena pandemi Covid-19, beberapa karya lukis dan karya seninya susah terjual, seperti karya buatan hand paintingnya (baju lukis, tas lukis, hingga hijab lukis), hingga kemudia ia pun beralih ke masker lukis yang kemudian banyak mendapat pesanan dari Jakarta.

Baca Juga: Joo Ji Hoon, Lee Sun Gyun, Park Ju Hyun Siap Bintangi Film Silence

Ia mencari masker-masker yang berbahan kain polos yang ia dapat dari para pelaku UMKM di Sidoarjo, ia kemudian menambahkan lukisan agar tampak beda dengan masker yang lain. Sebagai pelukis beraliran naturalis, bayak masker lukis karyanya yang bertemakan pemandangan alam maupun bunga.

"Paling dominan banyak pemesan masker dengan lukisan motif bunga-bunga. Bahkan ada yang pesan disesuaikan dengan hijabnya," tambah Novita.
Dalam lukisan masker itu, ia juga menyelipkan pesan terkait pencegahan penularan virus Corona. Seperti 'stay at home' dan 'jaga jarak'.

Permintaan dari para konsumen beragam. Mulai dari warna masker yang harus disesuaikan dengan warna baju hingga lukisan dengan tema tertentu. Seperti kartun. Masker buatannya bisa dicuci kemudian dipakai kembali.

Baca Juga: Waduh! Menahan Lapar Saat Tidur Bisa Berakibat Buruk, Simak Penjelasannya

"Bahkan ada konsumen meminta masker yang kembar untuk seluruh anggota keluarga yang berjumlah enam orang," terangnya.

Dalam sehari ia mampu membuat 15 masker yang dipasarkan secara online. Ia menjual masker lukisnya mulai Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu per buah.

Masker lukisnya sudah terjual ke beberapa kota. Seperti Manado, Solo, Semarang, Pekalongan, Bandung, Jakarta serta kota-kota di Jawa Timur.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Adi Darma Calon Wali Kota Bontang Kaltim Meninggal Dunia Terpapar Covid-19

"Mengenakan masker lukis memang beda, karena tidak ada kembarannya. Karena lukisan yang satu dengan yang lain tidak sama. Alhamdulillah dengan membuat masker lukis dapat keuntungan belasan juta Rupiah," pungkasnya.***

*Disclaimer: Artikel ini hanya sekedar informasi bagi pembaca. Lingkar Madiun tidak bertanggung jawab atas copyrights sumber berita. Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawan sumber aslinya.

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x