Ramal Nasib Tri Rismaharini di Pilpres 2024, Denny Darko Sebut Bakal Punya Jabatan Lebih Tinggi Lagi

30 Juni 2021, 18:37 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini atau yang biasa disapa Risma. /Instagram @kemensosri

Lingkar Madiun- Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengumumkan mantan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial (Mensos) menggantikan Juliari P Batubara yang terjerat kasus korupsi.

Magician Denny Darko turut meramalkan perihal nasib dari Mensos Tri Rismaharini dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 sebagaimana diungkapkan dalam kanal Youtubenya pada 1 Januari 2021.

Denny menilai bahwa Menteri Sosial Tri Rismaharini atau yang akrab disapa Risma merupakan sosok perempuan yang mampu mengatasi masalah apapun dan mengalahkan kondisi yang ada meskipun hal tersebut sulit bagi orang lain.

Baca Juga: Ramalan Karir Cancer 30 Juni 2021 : Kinerja Memuaskan, Kepercayaan Diri Anda Meningkat

“Mungkin ada suatu ketakutan karena Bu Risma ini adalah kader PDI,” ujar Denny.

Tak hanya itu, melalui terawangan kartu tarotnya Denny menyebut bahwa Menteri Risma adalah sosok yang tidak mampu dipengaruhi oleh apapun yang berada diluarnya serta dikenal sebagai pribadi yang teguh pendirian dan kuat.

“Bu Risma ini juga dikenal sebagai pribadi yang teguh pendirian dan tidak semudah itu, saya pikir ini adalah sebuah kartu yag menunjukkan karakter bu Risma yang kuat,” ungkap Denny.

Baca Juga: Bersiaplah! Pemprov Jatim Buka 13.496 Formasi CPNS-PPPK ! Berikut Syarat dan Jadwal Pelaksanaan

Denny juga menilai, meski menjadi seorang Menteri Sosial, namun Menteri Risma merupakan kader setia PDIP dan hal tersebut membuktikan terkait integritas, karakter, dan kredibilitas yang ia miliki.

“Meskipun dia menjadi seorang menteri tetapi dia adalah kader PDI Perjuangan dan memang beliau adalah salah satu kader yang setia dan hal itu tidak akan menjadikan kita semua meragukan integritas, karakter, dan kredibilitas beliau,” ujar Denny.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 30 Juni 2021, Al Bernafas Lega Usai Flashdisk Ditemukan, Pembunuhan Roy Terpecahkan?

Denny menyebut bahwa Menteri Risma adalah pribadi yang cekatan sehingga mudah menyesuaikan dengan cepat, semua tugasnya sebagai Menteri Sosial akan segera dikerjakan.

“Kita enggak lama lagi di tahun 2021 ini akan melihat sepak terjang beliau yang akan langsung membereskan semuanya, langsung akan mengetahui mana yang terjadi kecurangan dan beliau akan langsung bisa menyesuaikan ini dengan peraturan yang memang harus dijalankan,” ujar Denny.

Denny menerawang bahwa Menteri Risma juga merupakan sosok yang memegang integritas dan tidak mungkin untuk disuap.

Baca Juga: Gol Telat Artem Dovbyk Taklukkan Swedia 1-2, Ukraina Lawan Inggris di Perempat Final EURO 2020

“Beliau ini adalah seseorang yang memegang integritas jadi tentu saja tidak mudah untuk menyuap beliau,”ungkap Denny.

Hal yang mengejutkan pun diramalkan oleh Denny yang menyebut bahwa Menteri Risma tidak akan berhenti hanya menjadi Menteri, namun ada kemungkinan bahwa ia akan mendapatkan jabatan yang lebih tinggi nantinya, ramalan Denny tersebut pun disebut-sebut merujuk pada Pilpres 2024 mendatang.

“Saya melihat beliau tidak hanya akan berhenti di menteri, ada kemungkinan kalau ternyata beliau akan didapuk dengan jabatan yang lebih tinggi,” ujar Denny.

Baca Juga: Harry Buka Puasa di EURO 2020, Inggris Melaju Perempat Final Usai Bungkam Jerman Dua Gol Tanpa Balas

Kejutan sepertinya akan datang dari Menteri Sosial  di tahun 2024, Denny kembali menegaskan terawangannya terkait nasib dari Menteri Risma di Pilpres 2024, dimana ia menyebut bahwa Menteri Risma akan diersiapkan pada jabatan yang lebih tinggi dan saat ini ditarik ke Jakarta memang untuk diperkenalkan.

“Nanti sepertinya memang di 2024 bu Risma akan diangkat akan didapuk, ini adalah sebuah proses grooming, ini disiapkan, bu Risma ini sepertinya mulai akan dikenal-kenalkan di Jakarta,” ujar Denny.

“Nanti kita akan lihat satu pertempuran kontestasi politik yang benar-benar luar biasa di 2024 nanti,” tambahnya.***     

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: YouTube Denny Darko

Tags

Terkini

Terpopuler