Hadapi Gelombang Kedua Covid-19, dr. Tirta Minta Pemerintah Bertindak Sesuai Ucapan Soal PPKM Darurat

- 16 Juli 2021, 15:26 WIB
Tangkapan layar profil dr Tirta
Tangkapan layar profil dr Tirta /Youtube Tirta PengPengPeng/

Tak hanya itu, dr. Tirta juga menjelaskan terkait banyaknya penyebab yang mengakibatkan kasus Covid-19 meningkat di bulan Mei hingga bulan Juli ini dan bahkan melebihi dari kasus Covid-19 di bulan Dsember dan Januari lalu.

Baca Juga: Sepakat! Lionel Messi Akan Tandatangani Kontrak Baru Bersama Selama 5 Tahun dengan Pemotongan Gaji 50%

“Kedua, dari bulan Mei sampai bulan Juli ini angka kenaikan Covid-19 sangat naik drastis bahkan melebihi yang bulan Desember dan Januari diakibatkan adanya varian Delta yang sangat menular satu setengah kali lipat, diakibatkan karena mobilitas warga, diakibatkan karena memang musimnya, memang ini musim-musim peralihan musim yang membuat imun kita di bawah rata-rata, dan kepanikan yang melanda,” ujar dr. Tirta.

Mengetahui hal tersebut, dr. Tirta pun kembali mempertanyakan terkait tindakan dari pemerintah terkait pelaksanaan PPKM Darurat di Indonesia.

Menurutnya, PPKM Darurat akan menjadi percuma jika hanya diucapkan saja namun tidak dicerminkan selama 20 hari penerapan. Ia pun juga tidak sepenuhnya menyalahkan kepada kepala daerah maupun pemerintah atas hal tersebut.

Baca Juga: Penjual Kopi Sachet Kena Razia, Kang Dedy:Aturan Ditegakkan, Tapi Cara Rakyat Bisa Makan Harus Diperhatikan

“Apakah pemerintah bisa bertindak sesuai dengan ucapan? Karena PPKM Darurat ini percuma kalau hanya diucapkan saja, tetapi harus dicerminkan selama 20 hari, tercerminnya dari mana, kalau sampai Jakarta langitnya cerah berarti mobilitas orang dibatasi, kan patokannya Jakarta ya! Kalau PPKM Darurat langitnya masih butek nih polusi berarti orang masih lalu lalang,” ujar dr Tirta.

“Dan ini bukan kesalahan serta merta Kepala Daerah atau Pemerintah Pusat ini kesalahan sistematik,” tambahnya.

Aktivis kesehatan tersebut berharap agar pemerintah Indonesia dapat melakukan tindakan sesuai dengan apa yang diucapkan terkait kebijakan PPKM Darurat yang telah diputuskan.

“Harapan kita cuma satu buat pemerintah Indonesia. Satu harapannya adalah tolong jika memang keputusan PPKM Darurat ini sesuai tolong tindakannya sesuai,” ujar dr.Tirta.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: YouTube Tirta PengPengPeng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah