Indonesia Negara Paling Dermawan di Dunia, Begini Tanggapan Youtuber Korea

- 4 Agustus 2021, 19:57 WIB
Yuna Nuna Saat Menyapa Penggemarnya
Yuna Nuna Saat Menyapa Penggemarnya /Tangkap Layar YouTube.com/YUNA NUNA

LINGKAR MADIUN - Indonesia memang dikenal sebagai negara paling dermawan di dunia, apalagi hal ini memang diranking oleh World Giving Index per tahunnya. Hal ini berbeda dengan negara-negara lain termasuk Korea.

Hal ini menarik perhatian Youtuber Asal Korea Selatan yang penasaran apa yang terjadi di Indonesia. Kok mereka bisa meraih predikat negara paling dermawan di dunia dengan World Giving Index senilai 69 dan menempati urutan pertama.

Youtuber Korea Yuna Nuna bersama dengan Kevin Lanov membahas hal tersebut, mencari tahu apa sebenarnya yang membuat Indonesia mendapat predikat negara paling dermawan di dunia.

Baca Juga: Youtuber Korea Reomit Jelaskan Rumit dan Canggih-nya Sistem Tilang di Korea Selatan

Dilansir Lingkarmadiun.pikiran-rakyat.com dari Channel Youtubenya, Yuna Nuna sangat kagum dengan nilai World Giving Index di Indonesia yang berada di peringkat 1, berbeda dengan Korea yang menempati peringkat 110 dunia.

Youtuber Yuna Nuna mengaku kagum dengan solidaritas yang kuat dari orang Indonesia. Hingga bisa mencapai ranking satu dunia negara paling dermawan. Jauh dari Korea yang hanya berada di urutan 110 dunia.

Tentu angka itu adalah angka yang jauh dan akhirnya, mereka berdua membicarakan sebenarnya apa yang terjadi di Indonesia.

Baca Juga: Apakah Teknologi 5G Lebih Boros Listrik? Simak Penjelasan Para Ahli Di Cina

Kevin Lanov mulai menjelaskan secara latar belakang budaya di Indonesia, dijelaskan bahwa penyebabnya terdiri dari banyak faktor.

Tidak hanya satu faktor seperti agama saja, tapi juga dijelaskan mengenai pendidikan anak-anak yang ada di Indonesia. Dimana anak-anak di Indonesia memang sering dilatih untuk berbagi sejak kecil.

Halaman:

Editor: Yoga Adi Surya

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x