Ratu Elizabeth Rayakan Ulang Tahun Pernikahan ke-73, Ini Rahasia Kebahagiaan Pernikahannya

- 20 November 2020, 17:09 WIB
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip saat membaca kartu ucapan ulang tahun pernikahan ke-73 dari Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis.
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip saat membaca kartu ucapan ulang tahun pernikahan ke-73 dari Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis. /Chris Jackson/instagram.com/theroyalfamily

Lingkar Madiun – Ratu Elizabeth II dari Kerajaan Britania Raya hari ini merayakan hari ulang tahun pernikahannya dengan sang suami, Pangeran Philip, Adipati Edinburgh. Mereka menikah pada tanggal 20 November 1947 di Gereja Westminster Abbey saat Ratu Elizabeth II berusia 21 tahun.

Dikaruniai empat putra, delapan cucu, dan delapan cicit, melengkapi kebahagiaan pernikahan Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip, yang saat ini berusia 94 tahun dan 99 tahun.

73 tahun adalah usia yang panjang untuk sebuah pernikahan. Meskipun badai isu kerap menerpa keluarga Kerajaan Britania Raya, pernikahan Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip selalu kokoh seperti baja.

Baca Juga: Ternyata 10 Kebiasaan Sehari-hari Ini Picu Diabetes, Apa Saja?

Baca Juga: Sushi, Makanan Sehat atau Bukan? Ini Pendapat Ahli Gizi

Lalu, apa rahasia di balik kesuksesan pernikahan mereka? Berikut ulasannya.

  1. Komitmen

Komitmen adalah aspek yang sangat penting dalam pernikahan. Memiliki komitmen jangka panjang artinya harus siap memberikan waktu, pikiran, dan tenaga untuk pasangan. Keberhasilan pernikahan tidak diukur dari cara merayakan hari istimewa, tetapi dengan saling memberikan dukungan saat banyak tantangan yang menghadang.

  1. Menikmati waktu bersama

Meluangkan waktu bersama bukan berarti berdiskusi tentang masalah rumah tangga saja. Cara meluangkan waktu yang tepat adalah dengan melakukan percakapan yang penuh kualitas dengan pasangan. Selain itu, melakukan aktivitas atau hobi bersama pasangan juga bisa menambah kebahagiaan dalam pernikahan.

Baca Juga: Agar Heartburn Tidak Bertambah Parah, Ini 11 Makanan yang Harus Dihindari

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Hello Magazine


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x