Bantu Pemerintah Kota Madiun Atasi Covid-19, Yayasan Wings Peduli Kasih Salurkan Bantuan

- 10 Februari 2021, 18:47 WIB
Wali Kota Madiun menerima bantuan dari Yayasan Wings Peduli Kasih.
Wali Kota Madiun menerima bantuan dari Yayasan Wings Peduli Kasih. /Pemerintah Kota Madiun

LINGKAR MADIUN – Pemerintah Kota Madiun tidak menutup pintu bagi masyarakat yang ingin membantu mengatasi permasalahan Covid-19.

Oleh karena itu dukungan dari berbagai elemen masyarakat sangat dibutuhkan.

Yayasan Wings Peduli Kasih merupakan merupakah salah satu yayasan yang memberikan bantuan pada Pemerintah Kota Madiun.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem 10-16 Februari 2021, BMKG Imbau Masyarakat Waspada Puncak Musim Hujan

Penyerahan Wings di Kota Madiun, PT Cipta Gagas Lestari memberikan bantuan tersebut pada hari Selasa, 9 Februari 2021 yang langsung diterima Wali Kota Madiun, Maidi di Halaman Balai Kota.

“Bantuan ini menunjukkan kepedulian pengusaha untuk mengatasi Covid-19 di Kota Madiun. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasi,” ujar Wali Kota.

Baca Juga: Antisipasi Libur Imlek, Pemerintah Larang ASN Berkegiatan Ke Luar Daerah

Maidi juga tidak lupa untuk mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Hal tersebut dikarenakan virus Covid-19 yang masih ada dan Kota Madiun yang menjalankan PPKM Mikro.

Bantuan yang diberikan PT Cipta Gagas Lestari kepada Pemerintah Kota Madiun berupa hand sanitizer, masker, dan minuman penambah daya tahan tubuh.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Pemerintah Kota Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x