Gelar Swab Antigen , Polres Madiun Hadirkan Teatrikal Hantu Untuk Ingatkan Soal Ini

- 30 Mei 2021, 15:02 WIB
Polres Madiun juga lakukan swab antigen di  di tempat wisata waduk Widas, Kecamatan Saradan, Madiun
Polres Madiun juga lakukan swab antigen di di tempat wisata waduk Widas, Kecamatan Saradan, Madiun /Polres Madiun

Lingkar Madiun- Demi menyosialisasikan protokol kesehatan kepada warga setempat, Polres Madiun turut menyasar tempat wisata waduk Widas, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun.

Uniknya edukasi ini bukan sekedar pemberian imbauan tapi dengan menggelar swab antigen yang sekaligus dihibur teatrikal 'Hantu'. 

 Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono menjelaskan bahwa edukasi protokol kesehatan tersebut dikemas dalam bentuk teatrikal pocong dan kuntilanak dan diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Rugi Besar Jika Tinggalkan Shalat, Begini Ancamannya! Dikumpulkan Bersama Fir’aun di Neraka Salah Satunya

“Edukasi protokol kesehatan ini dikemas dalam bentuk teatrikal pocong dan kuntilanak, yang mana pocong ini sebagai akibat dari bahaya Covid-19,” jelasnya.

“Kami juga melaksanakan swab antigen keliling ini, diharapkan dapat menekan penyebaran Covid-19,” tutur Kapolres.

Kapolres mengungkapkan bahwa Polres Madiun akan melaksanakan swab antigen secara keliling ke tempat-tempat lain, guna memutus penyebaran virus Covid-19 khususnya di Kabupaten Madiun.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x