Caruban, Madiun Jadi Salah Satu Titik Aksi Mogok Kerja Jilid 2 Gerakan Sopir Jawa Timur, 9-11 Maret 2022

- 9 Maret 2022, 17:30 WIB
Ilustrasi: Gerakan Sopir Jawa Timur
Ilustrasi: Gerakan Sopir Jawa Timur /Pixabay/Planet_fox/

LINGKAR MADIUN - Gerakan Sopir Jawa Timur (GSJT) kembali lakukan aksi mogok kerja jilid dua selama tiga hari berturut-turut mulai hari ini, tanggal 9 sampai 11 Maret 2022.

Dilansir Lingkar Madiun dari Instagram @carubanid, aksi tersebut merupakan lanjutan dari aksi mogok kerja yang telah dilakukan sebelumnya pada 22 Februari lalu.

Berkaitan pula dengan Undang-undang Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) terkait Overdimensi dan Overload (ODOL).

Baca Juga: Bersihkan Semua Virus di Paru-paru, Cukup Pakai 2 Bahan Ini, Pernapasan Lebih Sehat Secara Alami

Dalam aksinya, para GSJT disebut akan menyampaikan aspirasi lanjutan terkait Undang-undang Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) terkait Overdimensi dan Overload (ODOL).

Aksi tersebut diketahui berlokasi di 11 titik di Jawa Timur, yang salah satunya berada di Caruban, Madiun dan akan berakhir pada 11 Maret 2022 dengan dilakukan aksi mogok kerja secara nasional.

Warga sekitar Caruban, Madiun pun diharapkan agar tidak terlalu cemas dan khawatir jika menemui banyaknya kendaraan roda empat seperti truck yang tiba-tiba banyak terparkir di pinggir jalan akibat aksi tersebut.

Baca Juga: Perang Rusia-Ukraina Tewaskan Seorang Gadis Karena Hal Ini di Mariupol, Volodymyr Ungkap Krisis Kemanusiaan

“Dadi lak mulai hari ini nganti sesuk tanggal 11 Maret akeh Truk parkir ning dalan ojo podo bingung ono opo cah,” tulis akun Instagram @carubanid sebagaimana dikutip Lingkar Madiun pada 9 Maret 2022.

Halaman:

Editor: Ninda Fatriani Santyra

Sumber: instagram @carubanid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x