Berbahaya! Jangan Berikan Air Putih Untuk Anak Pada Usia Ini, Salah Satunya Sebabkan Masalah Gizi

12 Maret 2021, 21:50 WIB
Ilustrasi air /Pixabay/Michael Tavrionov

LINGKAR MADIUN - Jangan asal memberikan air pada anak dengan usia nol hingga enam bulan.

Karena pada usia anak atau bayi disarankan untuk kemudian mendapatkan ASI eksklusif.

Inilah beberapa hal yang berisiko muncul jika kamu memberikan air putih pada anak dengan usia nol hingga enam bulan.

Baca Juga: Selamat! Jika Punya 4 Hobi Ini, Kamu Akan Memiliki Otak yang Cerdas dan Tidak Mudah Pikun

Baca Juga: Waspada! Inilah 4 Tanda yang Menunjukkan Tubuhmu Akan Bertambah Gemuk, Segera Ketahui

Perut kembung

Sistem pencernaan bayi yang baru lahir masih belum bisa menyerap cairan dengan baik. Oleh karena itu, memberikan air putih pada bayi akan membuatnya kembung.

Bukan hanya itu, kapasitas perut bayi yang baru lahir masih belum maksimal,akibatnya belum bisa menerima terlalu banyak asupan cairan.

Diare

Ketika akan memberikan susu formula pada bayi. Gunakan air dengan suhu minimal delapan puluh derajat celcius. Setelah itu, dinginkan sebelum akhirnya diberikan pada bayi.

Baca Juga: Hindari 6 Hal Penghancur Hidup Ini Agar Tak Menyesal, Terjebak Pada Proses Bukan Progress Salah Satunya!

Baca Juga: Jangan Salah Dalam Mengolah 5 Jenis Makanan Ini, Berbahaya! Bisa Jadi Racun Bagi Tubuh

Menggunakan air yang tidak bersih atau tidak higenis, tentu saja akan membuat bayi terkena diare.

Keracunan air

Walaupun hal ini jarang sekali terjadi, namun memberikan terlalu banyak air putih dapat menyebabkan bayi mengalami keracunan air.

Hal ini terjadi ketika kadar garam dalam darahnya menurun terlalu banyak, sehingga mengganggu keseimbangan elektrolit di dalam tubuhnya.

Gejala yang muncul apabila bayi mengalami keracunan air adalah muntah, diare, dan tubuhnya terlihat membengkak.

Baca Juga: Selamat! Jika Punya 4 Hobi Ini, Kamu Akan Memiliki Otak yang Cerdas dan Tidak Mudah Pikun

Baca Juga: Jangan Salah Dalam Mengolah 5 Jenis Makanan Ini, Berbahaya! Bisa Jadi Racun Bagi Tubuh

Tentu saja kondisi ini perlu diwaspadai karena dapat membuat bayi kejang dan bahkan koma.

Kekurangan gizi

Dampak dari memberikan air putih pada bayi, dapat membuat bayi merasa kenyang. Maka akibatnya keinginannya untuk minum ASI atau susu formula jadi berkurang.

Tentu saja hal ini dapat membuat bayi tidak memperoleh asupan nutrisi yang cukup dari ASI atau susu formula untuk tumbuh kembangnya.

Baca Juga: Jangan Salah Dalam Mengolah 5 Jenis Makanan Ini, Berbahaya! Bisa Jadi Racun Bagi Tubuh

Baca Juga: Hal Istimewa Ini Akan Terjadi Ketika Kamu Berhenti Konsumsi Gula Tambahan Selama 14 Hari! Simak Ulasannya

Dampaknya, akan membuat bayi mengalami gizi buruk dan penurunan berat badan

Itulah beberapa bahaya jika memberikan air pada anak dengan usia nol sampai enam bulan. ***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler