Tips Tidur Nyaman Untuk Ibu Hamil, Hindari 3 Posisi Ini Agar Tidak Membahayakan Janin

23 Juni 2021, 23:20 WIB
Ilustrasi posisi tidur yang aman dan nyaman bagi ibu hamil /Pexels

 

LINGKAR MADIUN - Mengalami perubahan postur tubuh dengan ukuran perut yang semakin membesar tentu bukanlah hal yang mudah dijalani bagi para ibu hamil. 

Meski semua aktivitas tetap bisa berjalan normal, setiap gerak-gerik ibu hamil harus lebih berhati-hati untuk menjaga kesehatan dua nyawa dalam satu badan. 

Baca Juga: Kasus Baru Covid-19 Jatim Tembus 800, 3 Daerah Masuk Zona Merah , Khofifah : Jangan Lengah Jangan Sepelekan

Salah satunya pada cara berbaring saat tidur. Ada beberapa posisi tidur yang memang sebaiknya dihindari para ibu hamil.

Hal ini lantaran kondisi tersebut tidak hanya tidak nyaman,  namun bisa berdampak buruk bagi kesehatan tubuh sang ibu maupun janin. 

Berikut 3 posisi tidur yang sebaiknya dihindari saat hamil besar :

  • Terlentang

Bagi ibu hamil dengan fase trimester dua dan tiga sebaiknya menghindari posisi terlentang

Sebab dengan ukuran perut yang semakin membesar,  pose terlentang dapat memberikan tekanan ekstra pada aorta dan vena cava inferior dalam aliran darah. 

Dua pembuluh darah ini bertugas untuk membawa darah dari jantung ke sekujur kaki.

Tidur terlentang juga semakin membebani otot punggung saat hamil dan bisa memicu rasa mual. 

Baca Juga: Minum Ramuan Herbal Ini Tiap Malam, Berat Badan 10 Kg Turun dalam Seminggu Tanpa Diet Menyiksa

  • Miring ke kanan

Jika dalam kondisi biasa orang-orang banyak dianjurkan tidur dengan berbaring miring ke kanan , saat hamil justru sebaliknya. 

Tidur miring ke kanan tidak direkomendasikan para dokter kandungan ataupun bidan bagi ibu hamil. 

Mengapa?  Karena posisi tidur miring ke kanan bisa menekan organ hati sang ibu yang mengandung .

Kondisi ini akan sangat berbahaya karena aliran darah ke janin bisa terhambat.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Zodiak Cancer Memiliki Karakter Unik Menurut Astrologi, Salah Satunya Takut Ditolak

 

  • Tengkurap 

Tentu saja posisi tidur tengkurap menjadi satu posisi pantangan bagi para ibu hamil. 

Secara logika tidak ada ibu hamil yang ingin menindih kandungannya sendiri,  dan posisi ini akan menjadi yang paling sulit dilakukan saat hamil. 

Sementara dari segi kesehatan, selain tidak nyaman,  posisi tengkurap cukup berbahaya pada ibu hamil karena dapat  menekan rahim sekaligus memotong suplai darah dan nutrisi ke bayi.

Baca Juga: Cocok Untuk Program Diet, Berikut 4 Olahraga yang Ampuh Membakar Ratusan Kalori

 

Lalu posisi tidur bagaimana yang aman bagi ibu hamil ?

Posisi tidur teraman saat hamil yaitu tidur menyamping atau miring ke kiri. 

Dengan miring ke kiri, maka sirkulasi darah dalam tubuh tetap lancar.

Aliran darah yang lancar ini bermanfaat untuk mengoptimalkan nutrisi dan oksigen kepada bayi melalui plasenta.

Agar lebih nyaman saat berbaring ke kiri, anda bisa menekuk kaki layaknya posisi janin sedang meringkuk. Kemudian, sisipkan guling di antara kedua lutut.

Lalu di bagian belakang tubuh, Anda bisa menyangga punggung dengan bantal tebal agar tubuh tidak refleks berguling telentang atau tengkurap di tengah malam.***

 

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler