Kabar Baik Bagi Pecinta Kopi, Rutin Minum Kopi Tiap Hari Ternyata Berefek Begini ke Jantung

- 28 Agustus 2021, 11:40 WIB
Ilustrasi kopi
Ilustrasi kopi /Pixabay

LINGKAR MADIUN – Kopi adalah minuman yang mendunia dan terkenal sebagai minuman penambah semangat dan tidak membuat kantuk.

Kopi pun memiliki manfaat yang bisa dibuktikan secara ilmiah.

Dilansir Lingkarmadiun.pikiran-rakyat.com dari Science Alert, peneliti di Pusat Jantung dan Vaskular, Universitas Semmelweis, Budapest, Hungaria menyatakan bahwa minum hingga tiga cangkir kopi sehari dapat membantu menyehatkan jantung.

Baca Juga: Wanita Ini Salah Ambil Kopi dan Tumpah, Tapi Malah Gugat Starbucks karena Dinilai Lalai, Kok Bisa?

Tim mempelajari data dari hampir 500.000 orang yang terdaftar di Biobank Inggris dengan usia rata-rata 56 tahun.

Para peneliti membaginya menjadi tiga kategori menurut kebiasaan minum kopi mereka, di antaranya hingga tiga cangkir sehari, dan peminum lebih dari tiga cangkir sehari.

Ketika disesuaikan dengan faktor-faktor lain yang mempengaruhi, tim peneliti menemukan bahwa peminum 3 cangkir kopi sehari memiliki risiko kematian 12 persen lebih rendah, risiko kematian akibat penyakit jantung 17 persen lebih rendah, dan risiko stroke 21 persen lebih rendah.

Baca Juga: Mushroom Coffee atau Kopi Jamur, Tren Kopi Terbaru dengan Segudang Manfaat Kesehatan

Tim peneliti mengungkapkan bahwa 0,5 hingga 3 cangkir kopi per hari bisa meminimalisir risiko stroke dan kematian karena penyakit kardiovaskuler.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Science Alert


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x