Wanita Alami Hal Ini pada Bagian Organ Vital Ini yang Jarang Disadari, Apakah Hal Ini Normal? Simak Ulasannya

- 14 Februari 2022, 14:35 WIB
Ereksi klitoris pada wanita
Ereksi klitoris pada wanita /Pexels/Laker

LINGKAR MADIUN- Tahukah kamu bahwa semua jenis kelamin ataupun alat kelamin dapat mengalami ereksi, bukan hanya orang dengan penis saja sebagaimana para pria.

Para ahli kesehatan menjelaskan bahwa klitoris dapat memanjang kembali ke dalam tubuh, biasanya mendekati 4 inci dan di sekitar saluran vagina.

Saat terangsang, darah mengalir ke jaringan ereksi yang membentuk klitoris (jaringan yang sama seperti pada penis) dan menyebabkannya membesar, hal tersebut disebut dengan ereksi klitoris.

Sementara, para pria dengan penis mendapatkan ereksi ketika aliran darah diarahkan ke jaringan ereksi mereka. Perbedaannya adalah ketika orang yang memiliki vulva mengalami ereksi, kamu tidak akan melihatnya, karena sebagian besar klitoris berada di dalam tubuh.

Baca Juga: Tahukah Anda Ungkapan Cinta Ini Miliki Manfaat Kesehatan, Mampu Turunkan Tekanan Darah Hingga Stres Berlebih

Baca Juga: Hari Valentine Paling Dramatis, Kota Madiun Pernah Diselimuti Kabut Lembut Letusan Gunung Kelud 2014 Silam

Saat disentuh, klitoris pada umumnya akan terasa lebih keras dan lebih besar dari biasanya.Meski demikian, banyak wanita yang tidak menyadari bahwa dirinya sedang terangsang.

“Banyak orang tidak akan mengenali ereksi klitoris mereka sebagai ereksi klitoris,” ujar dr. Garrison sebagaimana dikutip Lingkar Madiun dari healthline.com pada 14 Februari 2022.

Melansir dari healthline.com, ereksi klitoris bergantung pada vasokongesti atau aliran darah.

Berbagai hal yang dapat mendukung aliran darah yang sehat diantaranya seperti diet seimbang, olahraga teratur, dan tidak merokok atau minum alkohol.

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x