Ragam Manfaat Srikaya Bagi Kesehatan yang Tidak Banyak Diketahui Orang

- 21 Oktober 2020, 19:22 WIB
buah srikaya
buah srikaya /

LINGKAR MADIUN- Srikaya adalah salah satu jenis buah yang banyak tumbuh di daerah tropis dan subtropis, termasuk Indonesia. 

Ekstrak alami dari buah, daun, dan kulitnya banyak digunakan untuk berbagai keperluan, seperti dalam industri makanan dan kosmetik hingga sebagai pengobatan herba.

Manfaat srikaya untuk kesehatan amatlah beragam. Beberapa jenis zat dan nutrisi yang terkandung pada buah, daun, biji, dan batang tanaman srikaya diyakini memiliki efek baik untuk memelihara kesehatan dan mencegah penyakit.

 Baca Juga: 3 Pesona Ikan Koi Ini, Bikin Kamu Ingin Memeliharanya Dirumah

Baca Juga: Kunjungan Bilateral Pertama PM Jepang Yoshihide Suga ke Indonesia, Hasilkan 4 Potensi Kerjasama

Karena memiliki banyak nutrisi, buah srikaya dipercaya memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan, di antaranya:

  1. Menjaga kesehatan sistem pencernaan

Srikaya merupakan sumber erat yang baik untuk kesehatan sistem pencernaan. Dengan mengonsumsi serat secara rutin, tubuh akan terhindar dari berbagai jenis masalah pencernaan, salah satunya diare.

Selain itu, kandungan antioksidan dan karbohidrat kompleks pada srikaya juga menjadikan buah ini bermanfaat untuk menjaga pertumbuhan kuman baik di dalam usus.

  1. Meningkatkan daya tahan tubuh

Karena mengandung antioksidan polifenol dan vitamin C yang cukup banyak, buah srikaya bermanfaat untuk menjaga daya tahan tubuh.

Dengan daya tahan tubuh yang kuat, tubuh akan lebih kuat melawan infeksi, sehingga tidak mudah jatuh sakit.

Baca Juga: Rayakan Hari Santri Nasional 2020, Tonton Film Spesial ‘Cahaya Cinta Pesantren’ Simak Sinopsis!

Baca Juga: Lirik Lagu Mars Hari Santri Nasional 2020, Diperingati 22 Oktober Santri Sehat Indonesia Kuat

  1. Mengurangi risiko kanker

Ketika radikal bebas menumpuk, maka tubuh akan mudah mengalami kerusakan sel dan peradangan.

Lama-kelamaan hal ini bisa meningkatkan risiko munculnya berbagai penyakit, dan salah satunya adalah kanker. Untuk mengurangi radikal bebas, tubuh membutuhkan asupan antioksidan yang cukup.

Salah satu cara mendapatkan antioksidan adalah dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan, termasuk buah srikaya.

Baca Juga: Cegah Klaster Liburan, Satgas Covid-19 Minta Karyawan Wajib Lapor Kantor Jika Bepergian

Baca Juga: Berikut Katalog Promo JSM Super Hemat Indomaret Periode 21-27 Oktober 2020, Segera Belanja!

4.      Mencegah penyakit kardiovaskular

Tekanan darah tinggi yang tidak terkendali dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular (jantung dan pembuluh darah), seperti penyakit jantung koroner dan stroke.

Manfaat srikaya untuk mencegah penyakit kardiovaskular adalah dengan mencegah hipertensi. Efek ini diduga berkat kandungan kalium, magnesium, antioksidan, serta serat di dalam buah srikaya.

  1. Menjaga gula darah agar tetap stabil

Buah srikaya memiliki nilai indeks glikemik sedang. Artinya, manfaat srikaya bisa untuk mencegah meningkatkan gula darah.

Beberapa studi juga menunjukkan bahwa ekstrak daun srikaya juga mampu menjaga kestabilan kadar gula darah dan menurunkan dosis penggunaan insulin. Oleh sebab itu, buah srikaya tetap baik dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Baca Juga: Cegah Klaster Liburan, Satgas Covid-19 Minta Karyawan Wajib Lapor Kantor Jika Bepergian

Baca Juga: Berikut Katalog Promo JSM Super Hemat Indomaret Periode 21-27 Oktober 2020, Segera Belanja!

  1. Membasmi kutu rambut dan ketombe

Beberapa studi menunjukkan bahwa ekstrak biji srikaya yang diaplikasikan bersamaan dengan minyak kelapa terlihat ampuh untuk mengobati kutu rambut dan ketombe. Namun, penggunaannya harus hati-hati dan jangan sampai terkena mata karena bisa menyebabkan iritasi dan kerusakan mata. Saat terkena mata, ekstrak biji srikaya berpotensi menyebabkan keratitis

Selain beragam manfaat di atas, manfaat srikaya yang dikonsumsi dalam bentuk suplemen juga diduga dapat membantu meredakan peradangan dan nyeri, serta memelihara kesehatan mata.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: AloDokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x