Telat Vaksin Dosis Kedua, Apakah Perlu Mengulang Suntikan Dosis Kesatu? Simak Begini Jawabannya

- 25 Agustus 2021, 16:05 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19. Telat Vaksin Dosis Kedua, Apakah Perlu Mengulang Suntikan Dosis Kesatu? Begini Jawabannya
Ilustrasi vaksin Covid-19. Telat Vaksin Dosis Kedua, Apakah Perlu Mengulang Suntikan Dosis Kesatu? Begini Jawabannya /Pixabay/AVAKAphoto

Apabila terpaksa mundur dari jadwal, peserta tetap dapat melakukan vaksinasi kedua sesuai dengan jarak waktu yang direkomendasikan petugas kesehatan tanpa perlu mengulang pemberian dosis pertama.

Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia atau PAPDI menyatakan bahwa perpanjangan interval atau jarak waktu vaksin tidak menyebabkan perbedaan yang signifikan terhadap titer antibodi akhir.

 Baca Juga: Jauh Lebih Murah Dibanding Merek Lain, Begini Kemanjuran AstraZeneca yang Mampu Cegah Varian Delta

Jadwal vaksinasi dengan interval waktu antar dosis ditentukan oleh lembaga kesehatan internasional.

Hal tersebut dilakukan karena interval itu terbukti menghasilkan kekebalan yang optimal terhadap virus Covid-19.

Saat ini, berbagai penelitian masih terus dilakukan untuk mengetahui efek keterlambatan dosis kedua terhadap kekebalan tubuh. Oleh karena itu, usahakan untuk tetap jangan menunda jadwal vaksin apabila tidak terpaksa.

 Baca Juga: Bersihkan Tenggorokan dari Berbagai Penyakit dengan Memanfaatkan 1 Bahan Alami Ini, Begini Cara Membuatnya

Apabila kamu tidak bisa melakukan vaksinasi dosis kedua karena stok vaksin di daerah dinyatakan habis, maka kamu bisa melakukan vaksinasi di wilayah lain yang terdekat.

Bagaimanapun juga, distribusi vaksin di Indonesia tidak selalu berjalan mulus. Sebagai alternatif, kamu bisa memastikan terlebih dahulu apakah stok vaksin di suatu fasilitas kesehatan seperti puskesmas dan rumah sakit masih tersedia atau habis.

Jika suatu wilayah benar-benar kekurangan stok vaksin, maka kamu bisa menunggu dosis kedua sesuai dengan arahan fasilitas kesehatan setempat.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah