Nemu Sabu Saat Nyapu, Dikira Pampers, Begini Kronologisnya

- 7 November 2020, 09:39 WIB
Narkoba temuan warga di Lombok Timur
Narkoba temuan warga di Lombok Timur /

LINGKAR MADIUN - Seorang ibu rumah tangga asal Dusun Pane Utara, Desa Pena Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur menemukan narkotika jenis sabu-sabu saat menyapu di halaman rumahnya.

Hal itu dikonfirmasi oleh Komandan Kodim 1615/Lotim, Letnan Kolonel Inf Agus Prihanto Donny. Ia menyampaikan bahwa S (penemu) mengira yang ditemukannya itu adalah kotoran bekas pampers bayi.

“S mengira isinya kotoran bekas pampers bayi, namun setelah dibuka ternyata isinya bungkusan barang berwarna putih, akhirnya dia menyampaikan kepada suaminya,” ujar Donny sebagaimana dilansir RRI.

Baca Juga: Beredar Video Mesum Mirip Gisel, Netizen Cocokan Korden Ruangan dengan Video TikTok Gisel

Selanjutnya S bersama suaminya melaporkan ke Kepala Dusun yang kemudian lapor ke Babinsa Koramil 1615-04/Keruak Sertu I Nengah Wijaya.

Berdasarkan laporan itu, Danramil Keruak Kapten Inf Agil berkoordinasi dengan Polsek setempat dan dilaporkan kesatuan atas untuk dilakukan pemeriksaan dan pengecekan kebenaran narkoba tersebut, dan ternyata benar adanya jenis sabu-sabu seberat 275 gram,” papar Donny.

Ia mengapresiasi tindakan S beserta suaminya yang tanggap dan melaporkan temuan tersebut  kepada pihak yang berwenang sehingga barang bukti bisa diamankan.*** 

 

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah