Newcastle United vs Chelsea, Raih Kemenangan Kembali, Lampard: Hasil Adalah Kunci

22 November 2020, 10:39 WIB
Manajer Chelsea Frank Lampard menilai timnya tampil secara komplit dan menilai statistik itu mewakili peningkatan performa yang ia tuntut dari para pemainnya. /instagram.com/@chelseafc/

LINGKAR MADIUN - Chelsea yang membayang-bayangi di peringkat 3 klasemen kembali mendapat poin penuh pada pertandingan malam tadi.

Saat melawan Newcastle United di St. James’ Park stadium. Chelsea yang menurunkan skuat terbaik berhasil mencuri 3 poin dari kandang mereka.

Skuad Newcastle United: Karl Darlow, Javier Manquillo, Federico Fernandez, Jamaal Lascelles, Ciaran Clark, Jamal Lewis, Jacob Murphy, Isaac Hayden, Sean Longstaff, Allan Saint-Maximin, Joelinton.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Perbolehkan Perguruan Tinggi Kuliah Tatap Muka Januari 2021,Ini Ulasannya

Baca Juga: Atletico vs Barcelona: Gol Tunggal Carrasco Tumbangkan Blaugrana, Simak Ulasan dan Klasemen La Liga

Skuad Chelsea: Edouard Mendy, Reece James, Kurt Zouma, Antonio Rudiger, Ben Chilwell, Mateo Kovacic, N'Golo Kante, Mason Mount, Hakim Ziyech, Tammy Abraham, Timo Werner.
Tuan rumah yang masih menata mental di awal pertandingan, harus dikejutkan oleh gol bunuh diri pemain belakang mereka di menit ke-10.

Chelsea yang menguasai pertandingan, terus melancarkan serangan tanpa henti.

Terlihat beberapa kali tuan rumah membalas serangan tersebut. Namun, barisan belakang Chelsea masih sigap menghadangnya.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Perbolehkan Perguruan Tinggi Kuliah Tatap Muka Januari 2021,Ini Ulasannya

Baca Juga: Atletico vs Barcelona: Gol Tunggal Carrasco Tumbangkan Blaugrana, Simak Ulasan dan Klasemen La Liga

Setelah memberikan kesempatan bagi Abraham di awal pertandingan, umpan-umpan silang Ziyech tak terlalu menghasilkan peluang. Dan babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Chelsea.

Permainan Newcastle semakin membaik pada babak kedua. Serangan demi serangan mulai terkoordinasi dengan baik.

Kesalahan barisan belakang Chelsea terlihat. Dan tentu saja hal ini tidak disia-siakan tuan rumah.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Perbolehkan Perguruan Tinggi Kuliah Tatap Muka Januari 2021,Ini Ulasannya

Baca Juga: Atletico vs Barcelona: Gol Tunggal Carrasco Tumbangkan Blaugrana, Simak Ulasan dan Klasemen La Liga

Mendy harus jatuh bangun mengamankan gawangnya dari gempuran Newcastel.

Petaka bagi tuan rumah, berawal dari serangan balik Werner melalui aksi individu yang menawan diselesaikan Abraham tidak mampu dihentikan sisa pemain Newcastle dan membuahkan gol kedua untuk tim tamu.

Medapat angin segar, Chelsea kembali menghujani Newcaste dengan serangan bertubi-tubi.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Perbolehkan Perguruan Tinggi Kuliah Tatap Muka Januari 2021,Ini Ulasannya

Baca Juga: Atletico vs Barcelona: Gol Tunggal Carrasco Tumbangkan Blaugrana, Simak Ulasan dan Klasemen La Liga

Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol tambahan yang terjadi dari kedua tim.

Chelsea memastikan kemenangan mereka dan memuncaki klasemen, meskipun akan digeser Tottenham pada hasil pertandingan berikutnya.

Menanggapi hasil ini, pelatih Chelsea, Frank Lampard berkomentar bahwa mereka tidak akan terpaku pada satu hasil karena liga masih panjang.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Perbolehkan Perguruan Tinggi Kuliah Tatap Muka Januari 2021,Ini Ulasannya

Baca Juga: Atletico vs Barcelona: Gol Tunggal Carrasco Tumbangkan Blaugrana, Simak Ulasan dan Klasemen La Liga

“Ini menyenangkan, tapi saya tidak akan terlalu bersemangat berada di puncak klasemen selama lima menit. Ini musim yang panjang,” ujarnya dilansir dari reuters.

Jadwal liga yang padat membuat Lampard lebih mementingkan hasil akhir yang maksimal di setiap pertandingan Chelsea.

“Kami mengesampingkan permainan dengan kinerja profesional, hasil adalah kunci karena Liga Premier tangguh dan tanpa henti.” Kata Lampard menambahkan.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler