Pilkada Ponorogo 2020 Real Count, Sugiri-Lisdyarita Unggul 65,20 Persen dari Petahana

10 Desember 2020, 16:22 WIB
Ilustrasi Pilkada 2020 /Kpu.go.id

 

LINGKAR MADIUN – Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Lisdyarita telah menyatakan kemenangannya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Ponorogo 2020. Sugiri dan Lisdyarita mendulang 65,20 persen suara pada pemilihan yang dilaksanakan hari Rabu, 9 Desember 2020.

Pasangan nomor urut 1 ini memberikan keterangan pers terkait hasil perolehan suara yang lebih tinggi dari Ipong Muchlissoni dan Bambang Tri Wahono pada Rabu malam di Ponorogo.

"Alhamdulillah. Doa kita semua dimenangkan Allah SWT. Kemenangan ini berasal dari kumpulan doa Ponorogo, wong cilik membumbung tinggi ke angkasa, lalu Allah menjawabnya," tutur Cabup terpilih Sugiri.

Baca Juga: Link Quick Count Pilkada 2020 Jawa Timur Versi KPU, Cek Semua Hasilnya di Sini

Baca Juga: Pilkada Serentak 2020 Digelar Hari Ini di 270 Wilayah, Berikut Rinciannya

Dalam keterangan persnya, Sugiri mengungkapkan bahwa hasil quick count yang diperoleh timnya menunjukkan bahwa pasangan Sugiri dan Lisdyarita meraih 65,20 persen suara.

Sementara pasangan Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono mendapat 34,80 persen suara.

Hasil tersebut didapatkan dari sejumlah saksi yang berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Tim Sugiri dan Lisdyarita mengambil 862 sample dari total 2.080 TPS yang ada di wilayah Kabupaten Ponorogo.

Namun, Sugiri tetap menyarankan agar semua pihak menunggu hasil penghitungan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Juga: 9 Desember Pilkada, PLN Siap Terjunkan 1.388 Personel Jaga Pasokan Listrik

"Dengan hasil tersebut, kami meyakini pasangan calon nomor 01 Sugiri Sancoko dan Lisdyarita memenangi Pilkada Ponorogo 2020. Meski demikian, kita tetap harus menunggu penghitungan resmi dari KPU," ujar Sugiri yang menyampaikan keterangan pers bersama tim sukses, para relawan, dan pengurus dari partai pengusungnya.

Mantan anggota DPRD Jatim itu pun menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah ikut mensukseskan Pilkada Ponorogo 2020.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus partai pengusung, kader, relawan, maupun simpatisan yang tak lelah mendukung pasangan Sugiri dan Lysdiarita.

Sugiri menyatakan akan menunaikan semua janji kampanye yang telah disampaikan kepada masyarakat Kabupaten Ponorogo.

Baca Juga: Jokowi dan Anies Tokoh Paling Populer 2020 di Twitter Indonesia, Simak Daftar Lengkapnya di Sini

"Kami dan Bunda Lisdyarita siap untuk amanah membuktikan visi dan misi ketika kampanye," kata Sugiri.

Pasangan Sugiri dan Lysdiarita merupakan pasangan nomor urut 1 pada Pilkada Ponorogo 2020 yang diusung PDIP, PPP, Partai Hanura, dan PAN  dengan total sembilan kursi legislatif Ponorogo.

Pasangan nomor urut 2 di Pilkada Ponorogo 2020 yang merupakan petahana, Ipong Muchlissoni dan Bambang Tri Wahono, diusung PKB, Partai Nasdem, Partai Gerindra, Golkar, Partai Demokrat, dan PKS dengan jumlah 36 kursi DPRD Ponorogo.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: ANTARA Jatim

Tags

Terkini

Terpopuler