Pengawasan Protokol Kesehatan Semakin Diperketat Selama PPKM Jatim Jilid 2

31 Januari 2021, 18:51 WIB
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Penegakan Disiplin Prokes diakukan di lapangan Makodam V/Brawijaya,Minggu 31 Januari 2021 /Diskominfo Jatim

 

LINGKAR MADIUN – Jumlah kasus covid-19 di Jawa Timur masih tinggi. Penambahan kasus baru masih di kisaran 800-1.000 orang per harinya.

Melihat fenomena tersebut, pengawasan penerapan protokol kesehatan di masyarakat akan terus diperketat oleh Pemprov Jatim.

Dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Penegakan Disiplin Prokes yang diakukan di lapangan Makodam V/Brawijaya, Pangdam Mayjen TNI Suharyanto, mengatakan bahwa kasus Covid-19 meningkat cukup tajam pada awal tahun 2021 oleh karena itu seluruh personel baik TNI maupun Polri dapat meningkatkan operasi yustisi selama PPKM.

Baca Juga: Tunjang Pengembangan Riset dan Penelitian, Indonesia Jalin Kerjasama dengan CIPI Kuba

“Di akhir PPKM satu minggu ini, seluruh jajaran baik TNI/Polri diupayakan terus meningkatkan tugas di wilayah masing-masing,” ujar Pangdam pada Minggu 31 Januari 2021.

Menurut Suharyanto, pengawasan ini diwujudkan guna menekan penyebaran Covid-19 di Jawa Timur yang juga masih diberlakukan PPKM.

“Saat ini tingkat kesediaan tempat tidur di Rumah Sakit Rujukan pasien Covid-19 relatif menurun. Namun angka positif Covid-19 masih bertahan di angka 800 sampai 1.000 kasus per hari,” kata Pangdam.

Baca Juga: 5 Tips Bekerja Lebih Cerdas Bukan Lebih Keras, Simak ulasannya

Sementara itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta,  menyampaikan bahwa pihaknya bersama jajaran TNI sangat mendukung program Pemerintah Provinsi dalam menegakkan kedisiplinan.

“Saat ini sudah tidak ada lagi sosialisasi. Jika ditemukan pelanggar, maka langsung dilakukan tindakan tegas dan diberikan denda hingga mencabut izin usaha,” tutur Kapolda.

Kapolda juga berharap kepada masyarakat untuk tidak ragu dengan vaksinasi.

“Vaksinasi Covid-19 ini aman, maka masyarakat Jawa Timur jangan pernah ragu,” ucap Kapolda.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Diskominfo Jatim

Tags

Terkini

Terpopuler