Dukung Lahirnya Para Entrepreneur Muda, Wagub Emil : Anak Muda Penuh dengan Ide dan Inovasi

14 Februari 2021, 20:48 WIB
Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak dalam diskusi pemberdayaan anak muda di Jawa Timur. /Kominfo Jawa Timur

LINGKAR MADIUN– Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak memberikan fasilitas untuk para generasi muda yang tergerak menjadi para entrepreneur (wirausaha) 

Fasilitas yang diberikan lewat program kepemudaan maupun peluang usaha di Jawa Timur untuk terus mendukung para generasi muda.

Hal tesebut dilakukan untuk para pemuda yang ingin tinggal di daerahnya sendiri daripada tinggal di metropolis.

Baca Juga: 9 Tips Cara Menanam Tomat Agar Subur dan Berbuah Lebat

Untuk itu, Wakil Gubernur membuat Diskusi dan Belajar Bersama Gerakan Milenial Cemerlang (Gemilang) di Hotel Amaris Margorejo, Surabaya pada hari Sabru, 13 Februari 2021.

Wakil Gubernur mengatakan bahwa dia ingin mendengarkan aspirasi-aspirasi dari para pemuda yang memilih untuk tinggal dan berkarya di daerahnya.

Wakil Gubernur juga menyampaikan bahwa banyak peluang yang bisa dikembangkan tanpa harus ke kota-kota besar baik mereka yang ada dalam bidang enterpreneur, freelancer, video grafis, maupun pebisnis milenial.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Besok Edisi 15 Februari 2021: Selamat, Anda Akan Dapat Pujian! Anda Aset yang Luar Biasa

Sebanyak 70 persen anak muda di Jawa Timur tidak melanjutkan jenjang pendidikan ke perguruan tinggi.

Banyak anak muda yang berada di Jawa Timur memilih untuk berwirausaha maupun berwiraswasta dan bahkan ada juga yang bekerja.

Oleh karena itu, Wakil Gubernur terus menyiapkan format yang tepat agar mereka memiliki daya saing.

Baca Juga: Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin Perankan Duo Pembasmi Kejahatan Rumit di Drakor ‘Vincenzo’, Begini Kisahnya

Emil menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan inisiatif dari para pemuda di Jawa Timur yang memiliki hubungan jejaring antar pemuda.

Acara tersebut memiliki program dan visi yang bertujuan menuju “Gemilang”.

“Saya hadir di sini untuk memberikan masukan kepada para pemuda agar bisa menyusun plan of action atau rencana tindakan agar berdampak pada potensi anak-anak muda daerah yang nantinya bisa mentas atau tercapai tujuan usaha maupun bisnisnya,” ujar Emil.

Wakil Gubernur memberika contoh bahwa anak-anak muda zaman sekarang memiliki ide yang kreatif dan inovasi cemerlang.

Baca Juga: Sering Dijuluki Tanaman Obat, Berikut Kandungan dan Manfaat Kesehatan Daun Kelor

Anak-anak muda zaman sekarang banyak yang memiliki ide maupun visi untuk menjalankan bisnis ekonomi kreatif, bisnis di sektor agro, hingga usaha di sektor makanan dan minuman.

“Saya punya harapan besar kepada mereka yang ingin mengembangkan usaha maupun bisnis di daerahnya bisa tetap sukses dan besar dengan memaksimalkan potensi yang mereka miliki,” tutur Wakil Gubernur.

Emil juga berjanji bahwa Pemerintah Provinsi akan mendukung apa yang menjadi inisiatif dan ide para pemuda untuk menggali potensi diri dan daerahnya.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Kominfo Jawa Timur

Tags

Terkini

Terpopuler