Fenomena Planet Mars Bersinar Terang Pertengahan Oktober, Pastikan Anda Melihatnya

- 10 Oktober 2020, 10:13 WIB
tangkapan layar dari Akun Instagram Observatorium Bosscha
tangkapan layar dari Akun Instagram Observatorium Bosscha /

LINGKAR MADIUN- Planet Mars berada pada titik terdekatnya dengan Bumi pada 6 Oktober.

Titik terdekat Mars dan Bumi membuat Mars dapat disaksikan dengan mata telanjang dari Bumi.

Kini Planet Mars akan bersinar terang kembali pada 13 Oktober 2020 di langit Bumi yang akan berada di antara Matahari dan Mars, fenomena ini biasa disebut dengan oposisi.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Brasil vs Bolovia: Firmino Cetak 2 Gol, Brasil Cukur Bolivia 5-0

Baca Juga: Wow, Inilah Harga Outfit BLACKPINK Saat Preskon The Album

Baca Juga: Kopi dari Kotoran Gajah, Kopi Langka Harga Jutaan

Observatorium Bosscha mengatakan ketika berada pada oposisi, Mars akan terbit saat Matahari terbenam.

Mars akan berada di langit sepanjang malam dan terbenam saat Matahari terbit.

"Karena sinar Matahari jatuh dari belakang kita, benda langit yang sedang berada pada oposisi akan terlihat paling terang," ujar Bosscha di akun Instagram, melalui penelusuran lingkarmadiun.pikiran-rakyat.com, Sabtu (10/10/2020).

Meski sangat terang, Mars akan berukuran sangat kecil. Pada jarak terdekat dengan Bumi kali ini, Mars tampak sebesar 22,6" (22,6 detik busur) dan akan menjadi 22,4" pada saat oposisi.

Baca Juga: Perayaan Hari Kesehatan Mental Sedunia di Masa Pandemi 10 Oktober 2020, Simak Selengkapnya

Baca Juga: Parah! Covid 19 Sebabkan Kasubag Bawaslu Jambi Meninggal Dunia

Baca Juga: Wow, Instagram Buat Fitur Audio Baru Mirip TikTok, Begini HasilnyaPada musim oposisi ini penampakan diameter sudut Mars akan berubah hingga menjadi sekitar 20".  Sebagai perbandingan, rata-rata diameter sudut bulan purnama sebesar 1.865".

Ukuran Mars menandakan tidak akan ada Bulan kembar di Mars sebab Mars tidak akan tampak sebesar Bulan dari Bumi.

"Namun demikian, pada bulan ini terang Mars akan melebihi Jupiter di langit, di hari-hari ini, ia akan menjadi objek paling terang di langit setelah Venus terbenam dan sebelum Bulan terbit pada tengah malam," tulis Bosscha.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah