Terawang Korban Tenggelam dan Hilang di Air Terjun Lae Une, Indigo Ungkap Posisi Jenazah dan Sebut Sosok Ini

21 Oktober 2021, 08:20 WIB
Ilustrasi air terjun /Pixabay

LINGKAR MADIUN- Baru-baru ini jagad TikTok sedang dihebohkan dengan sebuah unggahan video seorang ibu yang menangis memanggil anaknya yang tenggelam dan hilang di Air Terjun Lae Une, Kabupaten Pakpak Bharat, Sumatera Utara.

Berdasarkan informasi yang beredar sang anak diduga tenggelam dan hilang di Air Terjun Lae Une sejak Sabtu, 16 Oktober 2021 lalu.

Baca Juga: Gemar Jalan-jalan? Ternyata Jalan Sehat Seperti Ini Bisa Menyembuhkan Banyak Penyakit

Tim SAR dan warga pun telah melakukan pencarian terhadap korban selama 5 hari, namun tubuh sang anak tidak kunjung ditemukan.

Peristiwa tersebut pun menuai respon dari seorang indigo bernama Tulus Riyanto yang turut mengungkapkan terawangannya mengenai pencarian korban tenggelam dan hilang di air terjun Lae Une tersebut yang juga viral di TikTok.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Kemenangan Perdana Barcelona, Chelsea dan Bayern Cetak 4 Gol Hingga Man United Comeback

“Analisa saya kalau menurut saya jenazahnya itu masih di posisi yang sama seperti di tempat jatuhnya, hanya bergeser beberapa meter,” ungkap Tulus.

Hal tersebut ia sampaikan melalui kanal YouTubenya BIGTULUS OFFICIAL berjudul ‘Tentang Pencarian Korban Tenggelam di Air Terjun Lae Une yg Viral di TikTok’ pada 20 Oktober 2021.

Baca Juga: Manchester United vs Atalanta: Luar Biasa! MU Berhasil Kudeta Saat Cristiano Ronaldo Jadi Penyelamat 3-2

Dalam terawangannya, Tulus mengungkapkan bahwa jenazah korban masih terselip di antara bebatuan, meskipun secara kasat mata saat dicari jenazah korban tak bisa ditemukan.

“Jenazahnya saat ini posisinya tidak terlalu jauh dari tempat ia terjatuh dan terselip di salah satu batu dan kenapa belum bisa ditemukan karena ada sosok yang menutupi,” ungkap Tulus.

“Ada naungan tertentu yang menutupi,” tambahnya.

Baca Juga: Tantangan Bagi Usia 40-an, Berat Badan Turun dalam 7 Hari, Berani Coba?

Menurutnya, naungan tersebut membuat Tim SAR dan warga tidak bisa menemukan jenazah korban. Bahkan, Tulus mengaku secara mata matin ia tidak bisa melihat jenazah korban secara utuh.

“Jadi aku cuma lihat kaki sama tangan, seakan-akan badannya itu tertindih batu dan tidak terlihat sama orang” ungkap Tulus.

Baca Juga: Jika Kamu Alami Cegukan Seperti Ini, Bisa Jadi Gejala Awal Stroke, Tumor, Hingga Komplikasi Kesehatan Lain

“Batunya itu hitam,” tambahnya

Tulus mengatakan bahwa batu hitam tersebut dimiliki oleh sosok hitam besar bersayap yang seakan-akan menjadi sosok yang berkuasa di Air Terjun Lae Une tersebut.

Menurut Tulus, tenggelamnya korban di Air Terjun Lae Une dikarenakan sang korban kurang berhati-hati dan waspada. Meski demikian, Tulus mengatakan bahwa korban akan segera ditemukan dalam waktu dekat.***

 

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Youtube BIGTULUS Official

Tags

Terkini

Terpopuler