Terjebak dan Tidak Bisa Keluar Saat Malam Hari, 46 Orang Tewas dalam Kebakaran Apartemen di Taiwan

- 20 Oktober 2021, 15:10 WIB
Ilustrasi apartemen kebakaran.
Ilustrasi apartemen kebakaran. /Pixabay/Alexas_Fotos.

LINGKAR MADIUN - Kabar kebakaran apartemen di Kota Kaohsiung menghebohkan banyak pihak.

Hal tersebut terjadi karena kebakaran berlangsung di malam hari, dan kebanyakan penghuni apartemen sedang tertidur.

Dilansir lingkarmadiun.pikiran-rakyat.com dari CNA, dijelaskan bahwa petugas pemadam kebakaran telah berupaya menyelamatkan para korban yang terjebak.

Baca Juga: Jadi Pasangan Baru di Sinetron BHSI, Indigo Sebut Haico Van der Veken dan Rangga Azof Sedang Tutupi Hal Ini? 

Namun, upaya tersebut gagal dilakukan hingga akhirnya merenggut 46 nyawa dan menyebabkan 41 orang terluka.

Kebakaran terjadi pada Kamis, 14 Oktober 2021. Berdasarkan laporan, kejadian berlangsung pukul 03.00 pagi waktu setempat di lantai pertama gedung yang kemudian menyambar lantai di atasnya.

Perlu diketahui, sebagian besar penghuni adalah warga lanjut usia yang menderita demensia atau cacat fisik.

Baca Juga: Gunung Aso di Pulau Selatan Jepang Kyushu Meletus, Muntahkan Abu Vulkanik Setinggi 3.500 Meter ke Langit 

Hingga pukul 16.40 waktu setempat, 46 kematian dan 41 cedera telah dicatat, dan sebagian besar korban harus meninggal karena menghirup asap kebakaran.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x