4 Amalan Istimewa di Hari Jumat, Ada 1 Jam Mustajab Buat Doa Takkan Ditolak Allah SWT

- 9 September 2021, 17:50 WIB
Ilustrasi lukisan masjid indah
Ilustrasi lukisan masjid indah /Pexels/

LINGKAR MADIUN- Hari Jumat adalah hari yang sangat istimewa bagi umat Islam, karena hari itu adalah sayyidul ayam atau pemimpinnya para hari.

Hari Jumat adalah hari dimana Nabi Adam diciptakan, hari dimana Nabi Adam dimasukkan ke surga dan juga hari dimana kiamat akan terjadi.

Baca Juga: 22 Negara Bekerja Sama Atasi Situasi di Afghanistan, China dan Rusia Justru Tidak Ikut Andil

Dari Abu Hurairah RA, Nabi Muhammad SAW pernah bersabda:

“Hari terbaik dimana matahari terbit di dalamnya ialah hari Jumat. Pada hari itu Adam AS diciptakan, dimasukkan ke surga, dikeluarkan daripadanya dan kiamat tidak terjadi kecuali di hari Jumat.” (HR. Muslim)

Dalam sebuah riwayat dari Sa’ad bin Ubadah beliau berkata:

Baca Juga: Video Viral Pasangan Gancet Ternyata Hanya Settingan Demi Konten, Begini Sosok Gus Idris Dibalik Pembuatannya

“Rajanya hari di sisi Allah adalah hari Jumat. Ia lebih agung dari pada hari raya kuran dan hari raya Fitri. Di dalam Jumat terdapat lima keutamaan. Pada hari Jumat Allah menciptakan Nabi Adam dan mengeluarkannya dari surga ke bumi. Pada hari Jumat pula Nabi Adam wafat.”

“Dalam hari Jumat, terdapat waktu yang tiada seorang hamba meminta sesuatu di dalamnya, kecuali Allah mengabulkan permintaannya, selama tidak meminta dosa atau memutus tali silaturahmi. Hari kiamat juga terjadi di hari Jumat. Tiada malaikat yang didekatkan di sisi Allah, langit, bumi, angin, gunung, dan batu kecuali ia khawatir terjadinya kiamat saat hari Jumat.” (HR. Ahmad)

Baca Juga: Hujat Mnet Karena Lecehkan Adzan, Netizen Juga ‘Geruduk’ Band Pencipta Musik Remix Adzan

Melihat keistimewaan hari Jumat tersebut, maka umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak melakukan amal kebaikan pada hari itu.

Berikut 4 amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan pada hari Jumat, diantaranya:

1. Memperbanyak Shalawat Kepada Rasulullah SAW

Bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW adalah bentuk cinta seseorang kepada beliau. Orang yang selalu memperbanyak shalawat ini akan mendapakan banyak ganjaran dari Allah SWT, salah satunya adalah mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad kelak di hari kiamat.

Amalan tersebut biasa dilakukan sejak Kamis petang hingga berakhirnya hari Jumat pada tengah malam. Hal tersebut sebagaimana dalam sebuah hadist.

“Perbanyaklah shalawat kepadaku pada setiap Jumat. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jumat. Barangsiapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (HR. Al-Baihaqi)

Baca Juga: Inilah Kebiasaan Sederhana dan Sepele Agar Wanita Tampak Lebih Kuat dan Optimis

2. Membaca Surah Al-Kahfi

Membaca surah Al-Kahfi juga merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan untuk dilakukan pada malam Jumat.

Orang yang membaca surah ini akan mendapatkan ketenangan hati yang akan menyinari pada dua Jumat dan akan terhindar dari fitnah Dajjal.

Rasulullah SAW bersabda:

“Barangsiapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat. Maka akan dipancarkan cahaya untuknya di antara dua Jumat.” (HR. Al-Hakim dan Al-Baihaqi)

Baca Juga: Kenalan dengan Vaksin Janssen, Vaksin COVID-19 Baru untuk Keadaan Darurat, Ini 10 Faktanya

3. Memperbanyak Berdoa Kepada Allah SWT

Selain memperbanyak shalawat Nabi, umat Islam juga dianjurkan untuk memperbanyak doa di hari Jumat ini. Hal tersebut dikarenakan ada satu waktu di hari Jumat dimana semua doa akan diijabah oleh Allah SWT.

Rasulullah SAW bersabda:

“Di hari Jumat terdapat suatu waktu, yang tidaklah seorang hamba muslim, yang ia berdiri melaksanakan shalat. Lantas ia memanjatkan suatu doa kepada Allah bertepatan dengan waktu tersebut, melainkan Allah akan memberi apa yang ia minta.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca Juga: BPK Temukan Temukan Selisih Angaran PEN, DPR-RI : Bukan Angka yang Sedikit

4. Memperbanyak Bersedekah

Bersedekah merupakan amalan yang dianjurkan untuk dilakukan oleh umat Islam. Sebenarnya, sedekah bisa saja dilakukan kapan saja, namun waktu yang paling baik adalah di hari Jumat karena keistimewaannya.

Ibnul Qayyim berkata:

“Bersedekah pada hari Jumat dibandingkan hari-hari lainnya dalam sepekan, seperti bersedekah pada bulan Ramadhan dibandingkan bulan-bulan lainnya.”

Baca Juga: Produk Kopi Indonesia Siap Go International Tembus Pasar Norwegia, Begini Ulasannya

Demikianlah beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilakukan pada hari Jumat. Semoga kita diberikan kekuatan oleh Allah SWT agar dapat berbuat baik pada hari Jumat. Aamiin Ya Rabbal Alamiin.

Wallahu a’lam bishawab.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Youtube Tadabbur Ilmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah