6 Jenis Kopi Unik Ini hanya Ada di Indonesia, Apa Saja? Simak Ulasannya

- 12 Juli 2022, 18:25 WIB
Ilustrasi 6 jenis kopi unik yang hanya ada di Indonesia.
Ilustrasi 6 jenis kopi unik yang hanya ada di Indonesia. /Pixabay/Acekreations/

LingkarMadiun.com – Kopi merupakan salah satu biji asli yang menghasilkan minuman bercita rasa tinggi. Masyarakat Indonesia tentu tidak asing dengan budaya ngopi.

Karena kebudayaan yang terus mengalir ini semakin maju jaman membuat olahan kopi semakin enak dan unik. Kata uniklah ini yang akan dibahas mengenai kopi.

Karena, untuk kopi enak sudah dibahas di artikel sebelumnya. Kopi unik tentunya indentik dengan pengelolahan atau nama brand itu sendiri.

Baca Juga: Jendela Transfer: 9 Pemain yang Dikabarkan Akan Didepak PSG, Termasuk Neymar?

Apalagi keunikan itu membawa cita rasa kopi menjadi naik dan popular dikalangan milenial sekarang.

Dilansir LingkarMadiun.com dari Instagram @indonesiabaik.id, penasaran apa saja jenis-jenis kopi unik yang dimaksud? Simak ulasannya berikut ini.

1. Kopi Tabalek

Kopi ini berasal dari Provinsi Aceh, disajikan dengan segelas kopi dalam posisi terbalik. Dengan posisi terbalik inilah, kopi ini menjadi unik dan popular saat ini.

Baca Juga: Anak Muda Stop Begadang! Bisa Picu Penyakit Ganas hingga Kematian Dini, Simak Selengkapnya

2. Kopi Takar

Kopi ini berasal dari Mandailing Natal atau bertempat di Provinsi Sumatera Barat.

Kopi yang disajikan dengan cangkir kecil dan uniknya cangkir tersebut terbuat dari batok kelapa yang sudah dibersihkan.

Keunikan inilah menjadi ciri khas kopi takar yang saat ini juga popular.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan Huruf B pada Kumpulan Huruf D Berikut, Anda Menemukan Berapa? Ini Cara Mudahnya

3. Kopi Talua

Kopi ini berasal dari Padang, Sumatera Barat. Kopi yang dipadukan dengan sebutir kuning telur pada kopi.

Keunikan inilah menjadi cita rasa membuat kangen penikmat bila sudah mencobanya.

4. Kopi Durian

Kopi yang berasal dari Lampung, memang tidak asing lagi. Racikan kopi ini disajikan dengan ditambah buah durian.

Baca Juga: 7 Sapi Termahal dan Terbesar Milik Publik Figur Indonesia di Ibadah Kurban 2022, Ria Ricis hingga Jokowi

5. Kopi Kawa Daun

Sama dengan Kopi Talua dan Kopi Takar yang berasal dari Sumatera barat. Kopi Kawa Daun hanya berbeda tempat, dirinya berasal dari Tanah Datar, kopi ini dibuat dari seduhan daun tanaman kopi seperti teh.

6. Kopi Jos

Kopi yang popular di Jogjakarta ini merupakan sebuah keunikan olahan kopi yang sudah popular bagi penikmat kopi. Kopi ini disajikan dengan racikan yang dicelupi dengan arang panas.

Dari keenam jenis kopi unik tersebut, ternyata jenis kopi tersebut hanya ada di Indonesia. Untuk itulah bila yang belum mencoba usahakan tabung uangnya lalu gunakan untuk biaya traveling menjelajah negeri untuk menikmati kopi. Cintailah produk Indonesia.***

 

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x