Tak Disangka, 9 Makanan Miliki Kalsium Lebih Banyak dari Segelas Susu

9 Desember 2020, 21:27 WIB
Ilustrasi susu /Myriams-Fotos/Pixabay

Lingkar Madiun – Susu memang identik dengan anak kecil karena kandungan kalsiumnya sangat dibutuhkan di masa pertumbuhan. Namun, ini bukan berarti kalsium tidak dibutuhkan oleh orang dewasa.

Untuk orang dewasa, kalsium membantu kerja otot, mengatur detak jantung dan sinyal saraf, dan mencegah pembekuan darah dan mengatasi osteoporosis.

Dalam satu cangkir susu terdapat 305 miligram kalsium, tetapi orang dewasa rata-rata hanya mengonsumsi sekira 1.000 miligram kalsium per hari.

Baca Juga: Jangan Abaikan, 11 Tanda ini Bukti Tubuh Kurang Vitamin C

Baca Juga: Selain Jeruk, 9 Makanan Ini Ternyata Juga Kaya Vitamin C

Cobalah masukkan beberap makanan berkut untuk mendapatkan asupan kalsium harian.

Ikan salmon

Salmon segar dan salmon kalengmemiliki lebih banyak kalsium daripada segelas susu.

Satu porsi salmon segar seberat enam ons memiliki sekira 340 miligram kalsium.

Jika menginginkan lebih banyak kalsium, pilih yang kaleng karena satu porsinya berisi salmon seberat  lima ons dengan 350 miligram kalsium.

Sarden

Tiga ons sarden berisi 370 miligram kalsium. Sarden juga merupakan sumber asam lemak omega-3 dan vitamin D.

Sayuran hijau

Sayuran hijau merupakan sumber kalsium yang baik, terutama sayuran hijau tua seperti bayam, sawi, lobak hijau, dan kale. Dua cangkir lobak hijau mengandung sekitar 394 miligram kalsium, dan dua cangkir kale mengandung 188 miligram.

Baca Juga: Dehidrasi Berakibat Fatal, Jangan Abaikan 17 Tanda Ini

Jus jeruk

Segelas jus jeruk berukuran 8 ons mengandung 350 miligram kalsium. Jus jeruk ini merupakan cara sempurna untuk memenuhi asupan kalsium saat sarapan.

Pastikan untuk mengocok jus sebelum meminumnya karena terkadang kalsium dapat mengendap di dasar.

Buncis

Satu setengah cangkir buncis mengandung 350 miligram kalsium. Cobalah makan buncis dengan jeruk nipis, panggang, atau masak menjadi sup.

Tahu

Satu cangkir tahu akan memiliki 861 miligram kalsium. Masaklah tahu ini dengan beberapa sayuran untuk makan siang atau untuk menyajikan makan malam yang sehat.

Baca Juga: Selain Dikonsumsi, Ini 10 Kegunaan Telur yang Jarang Orang Tahu

Kacang almond

Kacang almond memiliki banyak sekali manfaat; salah satu fungsi utama kacang almond adalah menjadi sumber kalsium yang baik karena tiga perempat cangkir almond memiliki sekitar 320 miligram kalsium.

Keju ricotta

Tiga perempat cangkir keju ricotta mengandung 380 miligram kalsium. Untuk camilan sehat, tambahkan buah ke keju ricotta untuk mencukupi asupan kalsium dan serat harian.

Biji chia

Seratus gram biji chia mengandung 631 miligram kalsium. Tiga sendok makan biji chia akan mempunyai lebih banyak kalsium daripada segelas susu. Tambahkan ke smoothie atau yogurt. Selain itu, biji chia merupakan pembakar lemak yang bagus.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler