Minum 8 Gelas Air Putih Setiap Hari Ternyata Berakibat Seperti Ini, Simak Penjelasannya

21 Desember 2020, 19:10 WIB
Ilustrasi minum air putih. /Pexels/daria

Lingkar Madiun – Banyak pakar kesehatan merekomendasikan untuk minum 8 gelas air putih setiap hari. Jumlah ini adalah pedoman praktis untuk manusia secara umum. Namun, beberapa orang mungkin butuh mengkonsumsi air putih lebih banyak atau lebih sedikit atau.

Nah, inilah alasan kenapa minum 8 gelas air putih setiap hari menurut Jen Bruning, juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics.

Baca Juga: Jangan Abaikan, 11 Tanda ini Bukti Tubuh Kurang Vitamin C

Baca Juga: Selain Jeruk, 9 Makanan Ini Ternyata Juga Kaya Vitamin C

Otot menjadi kuat saat berolahraga

Otot membutuhkan keseimbangan elektrolit yang baik seperti natrium, kalium, dan magnesium agar berfungsi dengan baik.

"Jika sedang berusaha membentuk otot, hal itu akan sia-sia jika tubuh tidak terhidrasi karena otot membutuhkan air," kata Bruning.

Ginjal bekerja dengan lebih baik

Ginjal mengeluarkan limbah dari tubuh dalam bentuk cairan dan ginjal membutuhkan air yang cukup untuk melakukan tugasnya. Saat dehidrasi kronis, ginjal menjadi lebih sulit bekerja.  

Adanya tambahan energi

Banyak orang tidak menyadari bahwa salah satu manfaat air minum adalah membantu menambah energi Tubuh membutuhkan air untuk menjaga cadangan energinya, itulah sebabnya tubuh terasa lesu jika tidak minum cukup air setiap hari.

Baca Juga: 9 Sayuran Paling Sehat untuk Penuhi Kebutuhan Nutrisi

Kulit menjadi sehat

Ketika sel-sel yang ada di kulit tidak mendapatkan cukup air yang dibutuhkan, sel-sel itu akan mulai layu dan menyusut. Tetapi jika minum cukup air, kulit akan terlihat lebih berkilau dan menjadi sehat.

Buang air besar menjadi lancar

Setiap sel di tubuh membutuhkan air. Jika tubuh kekurangan air di satu area, hal itu akan menimbulkan kesulitan buang air besar. Tapi dengan tetap terhidrasi, maka sembelit akan bisa dihindari.

“Ketika tubuh membutuhkan lebih banyak air di area tertentu, maka dia akan mengambil air dari sistem pencernaan,” kata Bruning.

Tidak mudah terserang flu

Salah satu manfaat air minum adalah dapat membantu mempercepat penyembuhan. Tubuh harus meningkatkan kemampuan untuk melancarkan serangan terhadap kuman saat tubuh sakit, yang berarti sel tubuh akan membutuhkan lebih banyak kalori dan cairan.

Baca Juga: Ternyata Ini 10 Efek Saat Berhenti Mengonsumsi Daging Merah

Sakit kepala berkurang

Hidrasi yang baik dapat meredakan nyeri pada kepala. Ketika tubuh kekurangan cairan yang dibutuhkan, sakit kepala bisa menjadi petunjuk yang diberikan tubuh.

Lebih banyak berkeringat

“Jika melakukan aktivitas berat dan tidak berkeringat, itu pertanda tubuh kekurangan air,” kata Bruning.

Kerja jantung lebih ringan

 “Jika tubuh tidak mendapat cukup air, tekanan pada jantung akan bertambah, dan jantung harus bekerja lebih keras untuk melakukan tugasnya,” kata Bruning.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Best Health

Tags

Terkini

Terpopuler