Dianggap Remeh, Ternyata ini 5 hal yang Bisa Tingkatkan Kemampuan Otak

- 18 Januari 2021, 18:04 WIB
Ilustrasi Otak
Ilustrasi Otak /pixabay.com/VSRao

LINGKAR MADIUN - Salah satu organ tubuh yang sangat penting pada tubuh manusia adalah otak. Otak memiliki fungsi untuk bertanggung jawab untuk mengatur seluruh badan dan pemikiran manusia.

Semakin baik fungsi dan kemampuan otak, maka akan semakin memberikan efek yang luar biasa.

Tidak banyak orang yang mengetahui, ternyata ada beberapa aktivitas dalam kehidupan sehari-hari yang dapat meningkatkan kemampuan otak. Aktivitas apa saja? Simak ulasan berikut ini.

Baca Juga: Muncul Varian Baru Virus Corona di Swiss, Dua Hotel Dikarantina

Baca Juga: Paranormal Mbak You: Jangan Percaya Ramalan Saya, Jika Terjadi Itu Hanya Kebetulan! Begini Ulasannya

Membuka kaca mobil

Bagian otak yang bertanggung jawab sebagai memori adalah Hippocampus. Hippocampus adalah bagian dari otak depan.

Bagian otak ini memiliki peran dalam kemampuan daya ingat, pembelajaran serta emosi. Kenangan kamu akan lebih hidup jika merekam suara dan pemandangan.

Maka dengan membuka jendela mobil kamu akan lebih sempurna dalam merekam tempat yang lalui.

Gosok gigi

Ternyata aktivitas menggosok gigi dapat meningkatkan kemampuan otak. Namun bukan asal menggosok gigi, cobalah untuk menggosok gigi menggunakan tangan yang berbeda.

Baca Juga: Muncul Varian Baru Virus Corona di Swiss, Dua Hotel Dikarantina

Baca Juga: Akan Mengadakan Audisi, SM Entertainment Mencari Kandidat Baru Bintang K-Pop Seluruh Dunia

Jika selama ini biasanya menggosok gigi dengan tangan kanan cobalah untuk menggunakan tangan kiri, begitupun sebaliknya.

Dengan melakukan latihan seperti itu, akan memperkuat antara hubungan saraf yang ada dalam tubuh dan bahkan saraf-saraf yang baru juga akan terbentuk.

Mengubah aroma parfum

Salah satu aktivitas yang ternyata dapat meningkatkan kemampuan otak adalah dengan mengganti aroma parfum yang kamu pakai sehar-hari.

Baca Juga: Muncul Varian Baru Virus Corona di Swiss, Dua Hotel Dikarantina

Baca Juga: Akan Mengadakan Audisi, SM Entertainment Mencari Kandidat Baru Bintang K-Pop Seluruh Dunia

Hal ini akan berguna agar otakmu belajar menautkan bau-bauan yang memiliki manfaat untuk membangun jalur saraf yang baru di otak. Tidak ada salahnya juga hal ini kamu lakukan, karena juga akan memberikan suasana baru untuk kamu.

Mandi sambil pejamkan mata

Mandi dengan mata terpejam atau tertutup akan menguatkan beberapa indra kamu, seperti indra perasa, peraba, dan indra penciuman. Manfaat lain dari mandi dengan mata terpejam adalah beberapa bagian dari otak akan diaktifkan.

Mengubah tata letak barang

Salah satu aktivitas yang dapat meningkatkan kemampuan otak adalah dengan mengubah tata letak barang pada ruangan, namun cobalah untuk mengubahnya secara terbalik.

Ketika kamu melihat sesuatu secara terbalik, maka membuat belahan kanan otak bekerja secara optimal dan membuat untuk lebih memperhatikan bentuk, dan warna objek yang kita lihat.

Baca Juga: Muncul Varian Baru Virus Corona di Swiss, Dua Hotel Dikarantina

Baca Juga: Paranormal Mbak You: Jangan Percaya Ramalan Saya, Jika Terjadi Itu Hanya Kebetulan! Begini Ulasannya

Maka dengan mengubah tata letak barang pada ruangan secara terbalik, hal itu akan meningkatkan kemampuan otak. ***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah