Hasil Sidang Isbat Lebaran 2023, Hari Raya Idul Fitri 1444 H Jatuh pada Sabtu 22 April 2023

- 20 April 2023, 19:35 WIB
Tangkapan layar: Hasil Sidang Isbat Lebaran 2023, Hari Raya Idul Fitri 1444 H Jatuh pada Sabtu 22 April 2023
Tangkapan layar: Hasil Sidang Isbat Lebaran 2023, Hari Raya Idul Fitri 1444 H Jatuh pada Sabtu 22 April 2023 /Kemenag RI/

Menteri Yaqut mengungkapkan bahwa tidak ada laporan yang mengonfirmasi melihat hilal dari para petugas yang ditempatkan diseluruh wilayah Indonesia.

“Berdasarkan hitungan hisab posisi hilal Indonesia sudah diatas ufuk dan tidak memenuhi kriteria Mabin baru serta ketiadaan melihat hilal, tadi sidang Isbat secara mufakat telah menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriyah jatu pada harri Sabtu tanggal 22 April 2023,” ujar Menteri Yaqut.

K.H. Ashabul Kahfi dari DPR RI turut menegaskan bahwa penetapan 1 Syawal 1444 H atau Hari Raya Idul Fitri tahun 2023 jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023.

“Alhamdulilah Kementerian Agama telah menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriyah jatuh pada tanggal 22 hari Sabtu,” tegasnya.

Baca Juga: Moon Sua Billlie Siapa? Ini Profil Biodata Adik Kandung Moonbin ASTRO yang Trending di Twitter

K.H. Ashabul Kahfi berpesan agar hasil sidang Isbat penentuan 1 Syawal 1444 Hijriyah tidak dimanfaatkan dengan dibawa ke ranah politik

“Melihat bahwa sidang Isbat ini adalah bagian dari penghormatan pemerintah terhadap umat Islam di Indonesia, oleh karena itu keputusan sidang Isbat ini tidak boleh dibawa kemana-mana termasuk dibawa ke ranah politik,” pesan K.H. Ashabul Kahfi.

“Hasil sidang Isbat ini menurut saya justru harus dijadikan sebagai sarana untuk memperkokoh ukhuwah dikalangan umat Islam, semua pihak diharapkan menghormati keputusan penentuan 1 Syawal,” pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: Kemenag RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x