Waduh, ICW Catat Anggaran untuk Influencer Rp90,45 Milliar, dr. Tirta Ajukan Kementerian Influencer

- 24 September 2020, 10:42 WIB
Dr Tirta dan Jerinx.*
Dr Tirta dan Jerinx.* /Instagram.com/dr.tirta jrxsid

LINGKAR MADIUN- Masa Pandemi Covid-19 ini memang membuat banyak orang sensiitif terlebih untuk urusan uang.

Baru-baru ini, sorotan kepada peemrintah yang melakukan kerjasama dengan influencer yang memberikan anggaran yang tidak main-main.

Bukan tanpa alasan, pemerintah mengajak influencer untuk menyuarakan untuk setiap elemen masyarakat mematuhi penerapan protokol kesehatan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Inggris Pekan Ini: Big Match Liverpool vs Arsenal dan Debut Gareth Bale

Hal ini mendapat sorotan publik ketika mendengar ada anggran yang diberikan oleh influencer dengan total anggaran Rp90.45 miliar yang dikatakan oleh Indoonesia Corruption Watch (ICW).

"Kata kunci yang penting disoroti adalah influencer dan key opinion leader. Ditemukan 40 paket pengadaan dengan dua kata kunci tersebut. Jumlah anggaran belanja untuk influencer mencapai Rp 90,45 miliar. Anggaran belanja untuk influencer semakin marak sejak 2017," kata peneliti ICW Egi Primayogha dalam konferensi pers bertajuk 'Rezim Humas: Berapa Miliar Anggaran Influencer?', Kamis 20 Agustus 2020 lalu.

Kabar itupun tak disanggah oleh pihak istana, Kantor Staf Kepresidenan (KSP) menyebut tidak seluruh dana yang dianggarkan untuk keperluan membayar influencer saja, namun untuk berbagai kepentingan kehumasan.

Baca Juga: Lakukan Korupsi yang Terencana dan Masif, Mantan DirKeu Jiwasraya dituntut Hukuman Seumur Hidup

Hingga akhirnya dr. Tirta geram dan angkat bicara soal itu melalui unggahan akun pribadinya.

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x