Operasi Pasar Minyak Goreng Dilakukan Pemkot Cirebon Guna Memastikan Warga Mendapat Harga yang Sesuai Anjuran

- 2 Maret 2022, 14:17 WIB
Ilustrasi operasi pasar minyak goreng yang dilakukan Pemkot Cirebon.
Ilustrasi operasi pasar minyak goreng yang dilakukan Pemkot Cirebon. /Dok. Dinkominfo Kota Pekalongan/

LINGKAR MADIUN - Kita ketahui bahwa saat ini harga minyak sawit atau minyak goreng melonjak tinggi.

Maka dari itu Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon, Jawa Barat melakukan operasi guna memberi kesempatan masyarakat mendapat harga minyak goreng yang sesuai.

Operasi pasar itu juga dilakukan guna memastikan semua warga mendapatkan harga minyak goreng sesuai dengan harga yang dianjurkan pemerintah.

Baca Juga: 4 Shio Dihembus Hoki Ajaib, Sukses Cetak Orang Tajir Melintir Terbanyak di Dunia, Hidup Mujur di Tahun 2022

"Kita operasi pasar minyak goreng di setiap kelurahan, agar bisa menjangkau seluruh warga," kata Maharani Dewi selaku Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP).

Lebih lanjut Maharani juga menyebutkan operasi pasar minyak goreng di setiap kelurahan yang dilakukan pihaknya diharapkan bisa membuat warga mudah mendapatkan bahan baku minyak goreng.

Selain itu, diharapkan masyarakat lebih dekat dengan pihak Dinas Koperasi.

Baca Juga: Jika 7 Hewan Ini Berada di Rumahmu, Bersiaplah Ada Rezeki Berlimpah yang Datang dalam Waktu Dekat

Dikarenakan saat operasi pasar dilakukan di suatu tempat, belum tentu seluruh masyarakat mengetahui dan bisa menjangkaunya.

Sehingga operasi yang dilakukan tidak maksimal dan merata bagi seluruh masyarakat setempat.

Halaman:

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x