Hati-hati, Sering Gagal Fokus Bisa Jadi Tanda Kelebihan Protein, Simak Gejala Lainnya di Sini

29 Desember 2020, 05:00 WIB
Ilustrasi Bad Mood /Enrique Meseguer/Pixabay

Lingkar Madiun – Protein merupakan salah satu nutrisi terpenting untuk tubuh. Protein dibutuhkan agar perut kenyang lebih lama, memiliki energi, membangun dan memperbaiki otot, memproses nutrisi, dan meningkatkan kekebalan.

Protein hewani bisa didapatkan dari daging, ikan, susu, dan telur, dan lain sebagainya. Sementara, protein nabati bisa didapatkan dari kedelai).

Baca Juga: Wah, Ternyata 10 Makanan Ini Bisa Bantu Atasi Depresi dan Jaga Kesehatan Mental

Baca Juga: Lelah dan Depresi Tanda Kekurangan Vitamin D, Berikut Gejala Lainnya

Jumlah protein untuk pria dan wanita dewasa adalah sekitar 50 hingga 62 gram protein per hari. Namun, hal-hal buruk dapat terjadi jika asupan protein harian terlalu banyak. Berikut gejala kelebihan protein yang harus diwaspadai

Mood yang buruk

Saat tubuh terlalu banyak protein, otak menangkap sebagai tanda kekurangan gula, sehingga muncul mood yang buruk. Jika hal ini terjadi, segera konsumsi buah-buahan, yogurt, nasi merah, dan oatmeal gandum.

Otak tidak fokus

Otak yang kesulitan fokus juga bisa menjadi pertanda bahwa terlalu banyak protein di dalam tubuh, karena kekurangan gula pada otak dapat menyebabkan otak menyusut. Konsumsilah camilan sehat yang memiliki keseimbangan karbohidrat dan protein yang baik, sehingga perut terasa kenyang tanpa gagal fokus.

Berat badan bertambah

Daging memiliki lemak ekstra dan banyak kalori. Minuman protein yang ditambahkan gula juga membuat jumlah kalori meningkat. Seiring waktu, terlalu banyak kalori berlebih, tidak peduli dari lemak, gula, atau protein, akan menyebabkan penambahan berat badan.

Baca Juga: Tak Disangka, 9 Hal Ini Ternyata Bisa Sebabkan Dehidrasi Parah

Sembelit

Memiliki siklus pencernaan yang teratur akan membuat tubuh lebih sehat secara keseluruhan dan meminimalkan potensi masalah perut. Namun, jika asupan protein yang dikonsumsi terlalu tinggi, maka kemungkinan perut sembelit akan mudah terjadi. Biasanya, terlalu banyak protein menyebabkan kekurangan serat dari biji-bijian dan sayuran.

Mudah haus

Indikator lain bahwa tubuh terlalu banyak protein adalah keinginan untuk minum air yang terlalu sering. Padahal, terlalu banyak protein bisa menyebabkan dehidrasi ringan.

Dehidrasi disebabkan oleh ginjal yang bekerja lembur untuk membuang kelebihan protein serta limbah nitrogen dari metabolisme protein. Jadi, buang air kecil yang terlalu banyak bisa merusak ginjal.

Bau mulut

Bau mulut adalah keluhan umum dari orang-orang yang menjalani diet Atkins, yaitu cara mengurangi berat badan dengan mengkonsumsi protein dan lemak. Padahal, konsumsi daging yang banyak tidak hanya membuat cepat berkeringat, tetapi juga membuat mulut bau seperti penghapus cat kuku.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: Best Health

Tags

Terkini

Terpopuler