Jangan Lakukan 4 Hal Ini Setelah Bangun Tidur, Salah Satunya Bisa Membuat Harimu Berantakan

2 Februari 2021, 21:19 WIB
Selalu mengecek handphone saat bangun tidur ternyata merupakan kebiasaan buruk. / Freepik/

LINGKAR MADIUN - Bangun tidur pada hari hari merupakan pertanda bahwa kamu siap untuk melakukan aktivitas pada hari itu.

Tentu saja, kamu berharap dapat menjadi menjalani aktivitas dan berbagai macam kegiatan dengan tubuh yang segar.

Namun, ada beberapa hal yang sebaiknya jangan kamu lakukan langsung setelah bangun tidur, karena memiliki dampak yang tidak baik terhadap kesehatan.

Baca Juga: Hentikan Kebiasaan Tidur Setelah Sholat Subuh! Ternyata Ini 5 Bahaya yang Menghantuimu

Baca Juga: Beginilah Nasib James Arthur Konjongian Usai Kepergok Selingkuh dengan Sang Malaikat Pencabut Jabatan

Inilah beberapa hal yang sebaiknya tidak kamu lakukan setelah baru bangun tidur.

Langsung berdiri

Ketika kamu baru bangun tidur, sebaiknya jangan langsung berdiri. Saat kamu berdiri, semua pembuluh di kaki akan berusaha keras untuk mendorong darah ke arah kepala.

Jika berdiri terlalu cepat dari posisi berbaring lama, kamu kurang memberikan waktu tubuh untuk bereaksi. Sehingga menyebabkan pusing bahkan sampai pingsan.

Cobalah untuk meregangkan kaki dan tangan serta rilekskan otot tubuh kamu.  Dengan demikian, tubuh akan lebih siap untuk melakukan aktivitas.

Baca Juga: Berbahaya! Hentikan Memberi Makan Kucing dengan Nasi, Bisa Sebabkan Diabetes Hingga Gangguan Ginjal

Baca Juga: Menteri Keuangan Bantah Ada Pungutan Pajak Baru Untuk Pulsa, Kartu Perdana, Token Listrik dan Voucher

Langsung minum kopi

Karena hobi banget untuk minum kopi, kamu malah langsung minum kopi saat baru bangun dari tidur. Untuk kamu ketahui, bahwa pada pukul delapan hingga sembilan pagi, tubuh memproduksi banyak hormon kortisol agar tubuh lebih berenergi.

Ternyata kafein dapat meningkatkan respons terhadap kortisol. Bukan malah membuatmu segar, segera minum kopi setelah bangun tidur dapat menyebabkan tubuh menjadi lebih cepat lelah.

Mengecek ponsel

Jika kamu memiliki kebiasaan bermain ponsel setelah bangun tidur, sebaiknya kurangi atau bahkan dihentikan.

Baca Juga: Hati-Hati! Inilah 6 Wanita yang Kelak Diusir Allah dari Surga, Nomor Tiga Jarang Diketahui Orang

Baca Juga: Postingan Ini Isyaratkan Celine Evangelista Menyerah dalam Rumah Tangganya dengan Stefan, Benarkah?

kebiasaan bangun tidur dan langsung mengecek ponsel, membuat kamu seketika melihat notifikasi media sosial, bahkan pesan yang negatif.

Tentu saja hal itu berisiko untuk meningkatkan stres dan kecemasan. Bukan hanya itu, pengaruh eksternal ini membuat kamu tidak diberi waktu dan ruang untuk memulai hari dengan tenang dan santai.

Menunda Alarm

Memasang alarm saat akan tidur tentu bertujuan agar tidur kamu sesuai dengan porsi yang sudah kamu atur.

Baca Juga: Menteri Keuangan Bantah Ada Pungutan Pajak Baru Untuk Pulsa, Kartu Perdana, Token Listrik dan Voucher

Baca Juga: Beginilah Nasib James Arthur Konjongian Usai Kepergok Selingkuh dengan Sang Malaikat Pencabut Jabatan

Selain itu, bisa aja ada aktivitas yang kemudian akan kamu lakukan di besok pagi, atau mungkin kamu harus berangkat ke tempat kerja lebih pagi.

Namun, rencana yang sudah kamu susun untuk bangun sesuai dengan waktu yang sudah kamu tentukan akan menjadi sia-sia ketika kamu menunda alarm. Biasanya, keadaan tubuh yang masih mengantuk menjadi pemicunya.

Jangan sampai rencana kamu di hari esok menjadi gagal dan berantakan hanya karena kamu menunda alarm. Karena dengan sekali menundanya, kamu cenderung untuk terus melakukannya lagi dan lagi. ***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler