Tak Disangka! 11 Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Bisa Merusak Ginjal, Kurang Minum Hingga Sering Begadang

16 Maret 2021, 15:02 WIB
Ilustrasi minum air putih. Kurang nya minum air putih bisa menyebabkan masalah kesehatan ginjal /Pixabay

LINGKAR MADIUN- Kesehatan merupakan kebutuhan wajib setiap orang, salah satunya adalah mempunyai ginjal yang sehat. Hal ini dikarenakan Ginjal menjadi salah satu organ dalam tubuh manusia dengan peran yang sangat vital.

Sayangnya, gangguan terhadap ginjal menjadi penyakit yang banyak diderita masyarakat, tak terkecuali di Indonesia.

Gaya hidup yang tidak sehat merupakan penyebab terbesar mengapa organ tubuh yang memiliki peran vital seperti ginjal mengalami gangguan sehingga tidak berfungsi secara baik.

Baca Juga: Persiapkan Penyelenggaraan PON XX Papua, Pemerintah Belajar dari Olimpiade Tokyo

Berikut beberapa kebiasaan sepele yang bisa merusak kesehatan ginjal, diantaranya: 

1. Kurang Minum 

Banyak orang yang kerap meremehkan kekuatan minum air. Beberapa orang hanya minum ketika merasakan haus.

Padahal sejatinya seseorang harus minum sebanyak delapan gelas air agar ginjal dapat bekerja dengan baik.

Kurangnya minum akan membuat seseorang tidak memiliki air yang cukup untuk keluar dari sisitem dalam hal menjaga kadar natrium di dalam tubuh. 

Tubuh yang mengalami dehidrasi juga akan sulit menjaga tekanan darah. Maka jangan lupa minum air delapan gelas sehari.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini 16 Maret 2021, Kamu Akan Didatangi Orang dari Masa Lalu, Siapa Dia?

 

2. Minuman Bersoda 

Dengan meminum dua atau lebih minuman bersoda dalam sehari bisa meningkatkan potensi kamu mengalami gangguan ginjal. 

Dalam sebuah penelitian wanita yang mengonsumsi minuman bersoda memiliki ginjal yang bekerja 30 % kurang baik setelah 20 tahun dibandingkan wanita yang tidak meminumnya. 

Maka, usahakan kurangi minum-minuman yang bersoda dan ganti dengan minum air mineral agar menjaga kesehatan ginjal kamu. 

Baca Juga: 4 Tips Agar Terhindar dari Oversharing, Salah Satunya Memisahkan Akun

 

3. Meminum Alkohol 

Peminum alkohol berat lebih berisiko memiliki penyakit ginjal kronis. Meminum alkohol dalam jumlah tinggi dapat menyebabkan asam urat yang diendapkan dalam tubulus ginjal dan menyebabkan penyumbatan tubular. 

Hal tersebut dapat meningkatkan risiko gagal ginjal apalagi alkohol bisa menyebabkan dehidrasi sehingga mempengaruhi fungsi ginjal normal. 

Baca Juga: Album Solo Rose 'BLACKPINK' Capai Jumlah Penjualan yang Menakjubkan Hingga Lebih 500.000 Pre-Sales

 

4. Merokok 

Kebiasaan merokok tak hanya menyebabkan kanker paru-paru saja tetapi juga dapat menyebabkan penyakit ginjal. 

Merokok dapat meningkatkan detak jantung dan tekanan darah, menurunan aliran darah serta menyempitkan pembuluh darah di ginjal. 

Kebiasaan sehat tersebut dapat memperburuk penyakit ginjal yang ada dan dapat mempercepat menurunnya fungsi ginjal dan dapat memperburuk penyakit ginjal yang ada dan dapat mempercepat menurunnya fungsi ginjal. 

5. Konsumsi Gula Berlebih 

Saat makan, kita terkadang menambahkan gula agar terasa lebih enak. Namun jika mengonsumsi gula secara berlebihan ternyata dapat menyebabkan naiknya tekanan darah dan diabetes.  

Tentu saja akibatnya bisa mempengaruhi fungsi utama ginjal dalam tubuh. Penyakit tersebut secara tidak langsung membuat ginjal tak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. 

6. Konsumsi Banyak Garam 

Kebiasaan mengonsumsi makanan yang terlalu mengandung banyak garam tidak baik untuk kesehatan ginjal kamu. Organ kamu nantinya akan lebih keras lagi untuk menyingkirkan kelebihan natrium. 

Hal tersebut dapat berkurangnya fungsi ginjal, retensi air dalam tubuh dan dapat meningkatkan tekanan darah. Asupan garam yang sebaiknya kamu konsumsi adalah sekitar 3,75 gram sehari.

Baca Juga: Aldebaran Temui Elsa untuk Minta Keterangan, Apa yang Ditanyakan Al? Simak Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini

 

7. Kebanyakan Asupan Protein 

Mengonsumsi terlalu banyak protein khususnya protein hewani bisa menyebabkan gangguan ginjal.  

Protein yang masuk ke tubuh dan berlebihan akan menyebabkan ginjal bekerja dengan maksimal. Jika ginjal bekerja terlalu berat kemungkinan akan terjadi kerusakan yang lebih besar.

8. Terlalu Lama Duduk 

Duduk terlalu lama dapat menyebabkan ginjal mengalami gangguan. Bahkan ginjal bisa mengalami inflamasi dan juga nyeri yang cukup kuat. Pinggang dan tulang belakang biasanya akan terdampak dan membuat kamu tidak nyaman saat duduk dan juga berjalan dalam tempo yang cukup lama.

Jika kamu bekerja di kantor dan duduk terlalu lama setiap hari ada baiknya untuk melakukan peregangan dan banyak minum air putih. Setelah duduk selama 3 jam, cobalah berdiri dan berjalan selama 5 menit, dengan berjalan ginjal tidak akan terlalu lelah bekerja. 

Baca Juga: Pacar Azriel, Sarah Menzel Tak Kalah Cantik dengan Aurel, Netizen Sebut 'Lampu Hijau dari Krisdayanti?

 

9. Sering Begadang 

Kebiasaan begadang dapat memicu tubuh lebih rentan terhadap penyakit tak terkecuali pada ginjal.

Kegiatan tidur dan bangun adalah siklus mengatur dan mengoordinasi fungsi pada ginjal kamu. 

Jaringan organ ini hanya akan diperbarui ketika kamu sedang tidur. Jadi ketika kamu tidak cukup tidur maka akan mengganggu proses tersebut. 

Tidur yang cukup akan sangat penting bagi kehidupan kamu dan juga kesehatan kamu. Maka istirahat di malam hari sangat penting untuk menjaga kesehatan ginjal dan melindungi ginjal kamu. 

10. Kurang Olahraga 

Kurang olahraga menyebabkan ginjal mengalami gangguan. Aliran darah yang buruk hingga inflamasi menyebabkan terjadinya kerusakan ginjal.  

Jika kamu tidak ingin mengalami gangguan pada ginjal, lakukanlah olahraga ringan seperti jogging atau jalan santai setiap pagi.

Baca Juga: Heboh Pernyataan Amien Rais, Jokowi Tekankan Jangan Buat Kegaduhan Baru

11. Sering Menahan Kencing 

Jika kamu sering menahan kencing, sebaiknya mulai sekarang hindari hal tersebut. Salah satu penyebab utama yang akan membuat ginjal kamu rusak adalah seringnya menahan kencing. 

Saat kamu menahan kencing terlalu lama, air urin tetap berada di kandung kemih dan bakteri akan berkembang biak lebih cepat, hal tersebut akan menyebabkan infeksi ginjal. 

Nah itulah beberapa kebiasaan sepele yang dapat merusak kesehatan ginjal.

Maka dari itu selalu jaga kesehatan tubuh dengan cara seimbang. Semoga pembahasan ini bermanfaat serta dapat menjadi wawasan tersendiri bagi kamu ya.*** 

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler