Ilmuwan Peringatkan Kekurangan Vitamin Ini Dapat Memicu Penyakit Jantung, Simak Penjelasannya

- 27 Mei 2021, 20:25 WIB
ILUSTRASI sakit jantung.*
ILUSTRASI sakit jantung.* //Pixabay/mohamed_hassan/

LINGKAR MADIUN - Vitamin adalah salah satu nutrisi penting yang sangat dibutuhkan sistem metabolisme tubuh. 

Kekurangan vitamin tertentu akan mengakibatkan gangguan yang serius bagi kesehatan. 

Baca Juga: 8 Juta Vaksin Sinovac Datang, Pemerintah Kebut Herd Immunity

Sebuah penelitian baru-baru ini menemukan bahwa kekurangan vitamin tertentu juga menjadi biang masalah jantung.

Adapun yang dimaksud yaitu kekurangan vitamin D.Dalam studi Arab Saudi, para peneliti menemukan bahwa pasien jantung kategori wanita di atas usia 60 tahun didominasi mereka yang mengalami kekurangan vitamin D. 

Menurut para ahli di Johns Hopkins,  faktor risiko utama penurunan kadar vitamin D karena sel lemak menyerap vitamin ini dan mencegahnya beredar melalui aliran darah.

Selain masalah jantung, kekurangan vitamin D,  dapat membuat seseorang kelelahan, nyeri tulang, perubahan suasana hati, kelemahan otot, nyeri otot, atau kram otot.

Baca Juga: Sering Mendengkur? Waspadai, Kondisi Pernapasan Anda Sedang Bermasalah

Perlu anda ketahui, di dalam vitamin D mengandung kalsitriol yakni pemeran utama dalam metabolisme absorpsi kalsium ke tulang, fungsi otot. Zat ini juga sangat penting sebagai immunomodulator yang berpangaruh terhadap sistem kekebalan tubuh untuk melawan berbagai penyakit, termasuk diabetes dan kanker.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x